Membuat Anggaran Musiman
Generasi milenial perlu membuat anggaran musiman. Seperti anggaran hari raya, anggaran liburan, maupun anggaran wisata. Anggaran musiman ini disiapkan dari jauh hari sekaligus memenuhi beragam kebutuhannya dari jauh hari. Seperti memesan tiket pesawat, memesan hotel, hingga memanfaatkan promo untuk liburan.
Selalu Melihat Bunga KPR
Salah satu pinjaman jangka panjang yang dimiliki generasi milenial ialah pinjaman rumah atau kredit pemilikan rumah (KPR). Umumnya tenor pinjaman berkisar 15 tahun hingga 20 tahun. Sebab itu sangat bijak jika kamu selalu melihat promo bunga KPR. Jika ada bunga KPR di bank lain yang lebih, tidak ada salahnya kamu memindahkan tagihan ke bank lain melalui program take over KPR. Namun perhatikan dan bandingkan biaya lainnya sebelum kamu mengambil keputusan.
Selalu Belajar dan Mengevaluasi Keuangan
Selalu berusaha untuk belajar secara formal dan normal agar kamu terus berkembang. Selain itu setiap tahun kamu perlu mengevaluasi dan menghitung kondisi keuanganmu. Berapa banyak aset (tabungan, investasi, mobil, properti, dan aset lainnya) yang kamu miliki? Berapa banyak utang yang kamu miliki? Jika hasilnya asetmu masih lebih banyak dari utangmu, itu pertanda keuanganmu positif. Sebaliknya, jika utangmu lebih banyak, itu tanda kamu harus membuat strategi keuangan khusus dengan cara mengurangi utang atau menambah penghasilan agar keuanganmu kembali positif.
Published by halomoney.co.id |