Sering Pindah Kerja Nggak Apa-apa Kok, Ini 5 Keuntungannya!

Selasa, 31 Oktober 2017 | 09:00 WIB
Sering Pindah Kerja Nggak Apa-apa Kok, Ini 5 Keuntungannya!
Ilustrasi pekerjaan dan karir. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tahu istilah "kutu loncat" dong! Yup, ini sebutan buat seseorang yang nggak bisa diam lama di suatu tempat, dalam hal ini soal tempat kerja.

Orang-orang ini bukannya tak setia dan nggak punya nilai positif. Banyak di antara mereka yang memang sangat ambisius buat ningkatin karir dan gaji ke level yang lebih tinggi.

Sebelum nyinyir, simak nih 5 keuntungan jadi si "kutu loncat" alias karyawan yang hobi pindah kerja:

1. Peluang dapat gaji dan posisi yang lebih baik
Kita sering berpindah tempat kerja pasti demi mendapatkan penawaran yang lebih baik. Kesempatan gaji dan posisi yang lebih baik memang cenderung lebih sulit diperoleh di tempat kerja yang sudah dilakoni.

Ini banyak faktor penyebabnya. Mungkin kas perusahaan sedang nggak bagus atau perusahaan sedang ekspansi bisnis, sehingga kenaikan gaji menjadi hal yang dikesampingkan.

Jadi, sah-sah saja kalau punya keinginan untuk meningkatkan pendapatan demi memenuhi kebutuhan hidup yang makin tinggi.

2. Pengalaman banyak, udah cobain berbagai industri
Sering pindah kerja juga berpotensi bikin pengalaman bekerja jadi lebih banyak. Apalagi kalau kecenderungan pindah-pindahnya nggak terbatas di satu bidang atau industri aja.

Setiap industri pasti punya tantangannya sendiri, dan inilah yang bakal memperkaya si "kutu loncat" dengan pengalaman kerja yang lebih luas. Jadi banyak ilmu dan wawasan pastinya.

Pengalaman yang didapat bisa dimanfaatkan di tempat kerja yang baru, dan bisa jadi nilai plus buat portofolio kerja.

3. Peluang bekerja sesuai passion lebih luas
Sebuah kewajaran kalau si "kutu loncat" akan terus mencari kesempatan bekerja sesuai dengan passion.

Pekerja yang bekerja sesuai dengan passion cenderung lebih berkembang, baik secara pribadi maupun profesional. Mereka bekerja dengan sepenuh hati, bukan semata bekerja demi digaji untuk memenuhi kebutuhan hidup.

4. Networking lebih luas
Dengan berpindah-pindah kerjaan, "kutu loncat" punya kesempatan untuk kenal lebih banyak orang dibanding mereka yang loyal bertahan di satu perusahaan dalam waktu yang lama.

Tentu saja ini jika mereka bisa menjaga tutur kata dan etika pergaulan ya, sehingga yang diperoleh adalah networking yang baik dan bersih.

Networking luas sudah pasti menjadi salah satu faktor penting buat peningkatan karir. Kita nggak pernah tahu, siapa yang bisa membantu kita mencapai karir yang lebih baik.

5. Lebih adaptif terhadap lingkungan kerja
Cara si "kutu loncat" berinteraksi dengan orang-orang baru juga pasti lebih luwes. Bagi orang-orang ini, lingkungan kerja baru bukan hal yang harus ditakuti atau dihindari, namun justru harus ditaklukkan.

Bertemu, mengenal, dan sempat bekerja bareng banyak orang, juga bikin "kutu loncat" jadi lihai menyesuaikan dengan tipe-tipe orang yang berbeda.

Sudah paham kan, bahwa ternyata menjadi orang yang sering berpindah kerja itu nggak selalu negatif. Selama alasannya demi pencapaian yang lebih baik, sah-sah saja. Tapi jangan terlalu sering frekuensinya, ya!

Jangan takut dengan tantangan dan perubahan dunia kerja. Selama kita melakukan semua pekerjaan dengan sepenuh hati, berkomitmen, dan tanggung jawab.

Apakah mau bersikap loyal di satu perusahaan atau mau terus mencari, itu hak masing-masing. Yang penting, lakukan dengan cara yang baik dan jadilah pekerja yang profesional!

Baca juga artikel DuitPintar lainnya:

Hei Pencari Kerja, Ini Dia Daftar Perusahaan dengan Gaji Tertinggi di Indonesia

Jangan Buru-buru Resign Saat Passion Gak Sejalan dengan Karir, Lakukan Ini Dulu

Jadi Pekerja Smart Bukan Semata Kerja Keras Tanpa Hasil

Published by

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI