Suara.com - Presiden Joko Widodo menerima kunjungan kehormatan mantan Perdana Menteri Jepang, Yasuo Fukuda di Istana Negara, Jumat (27/10/2017). Dalam kunjungannya ini Yasuo Fukuda membawa delegasi dari kalangan pengusaha asal Jepang.
Dalam kesempatan itu, Jokowi memberi selamat kepada rakyat dan pemerintah Jepang yang baru selesai melakukan Pemilihan Umum.
"Pada kesempatan ini saya juga ingin mengucapkan selamat atas Pemilu di Jepang yang baru saja berjalan amat sukses. Pemerintah dan masyarakat Jepang telah berhasil menciptakan sebuah stabilitas politik yang amat baik sekali, terimakasih banyak," kata Jokowi dalam sambutannya.
Dalam kesempatan yang sama, Fukuda berterimakasih karena telah diterima dan disambut dengan baik oleh Presiden Jokowi. Dia pun mengenalkan sejumlah delegasi yang terdiri dari pengusaha besar di Jepang.
Baca Juga: Redam Perlawanan Duet Jepang, Greysia/Apriani ke Perempat Final
"Selamat pagi. Adalah kehormatan besar bagi saya dan anggota delegasi saya dapat diberikan kesempatan untuk bertemu dengan Yang Mulia Bapak Presiden Republik Indonesia. Saya bersama anggota delegasi dari Asosiasi Jepang - Indonesia, mereka pengusaha-pengusaha terkemuka di Jepang," ujar dia.
Dalam pertemuan ini, Jokowi didampingi sejumlah Menteri, diantaranya adalah Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadi Muldjono dan Rahmat Gobel selaku Utusan Indonesia untuk Jepang.
Sampai berita ini diturunkan, pertemuan Jokowi dengan mantan Perdana Menteri Jepang beserta delegasi masih berlangsung.