Buntut Kasus Tere Liye, Menteri Sri Ketemu Penulis Malam Ini

Rabu, 13 September 2017 | 20:21 WIB
Buntut Kasus Tere Liye, Menteri Sri Ketemu Penulis Malam Ini
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati bertemu para penulis dan pekerja seni [suara.com/Dian Kusumo Hapsari]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati bertemu para penulis dan pekerja seni di Aula Chakti Budhi Bhakti, lantai 2, gedung Mar’ie Muhammad, kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak, Jalan Jenderal Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Rabu (13/9/2017), pukul 19.00 WIB.

Pertemuan ini terkait kasus novelis Tere Liye. Tere Liye menghentikan menerbitkan buku di Gramedia Pustaka Utama dan Republika Penerbit karena menilai perlakuan pajak kepada profesi penulis tidak adil.

Padahal, menurut itungan Tere, penulis merupakan pembayar pajak paling tinggi dibandingkan jenis pekerjaan yang lain, seperti pegawai negeri sipil.

Tere kecewa lantaran sudah setahun mengadukan masalah tersebut ke Direktorat Jenderal Pajak dan Badan Ekonomi Kreatif, namun tak ditanggapi.

Pertemuan tersebut dihadiri lebih dari 150 penulis dan pekerja seni, termasuk penerbit. Tere Liya juga hadir di sana.

Selain Sri Mulyani, pertemuan dengan penulis dan pekerja seni, malam ini, juga akan dihadiri Kepala Badan Ekonomi Kreatif Indonesia Triawan Munaf .

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI