Hal yang Perlu Dipersiapkan Jika Bersalin dengan Operasi Caesar

Angelina Donna Suara.Com
Sabtu, 22 Juli 2017 | 20:51 WIB
Hal yang Perlu Dipersiapkan Jika Bersalin dengan Operasi Caesar
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah melangsungkan pernikahan, impian setiap pasangan tentunya ingin mempunyai anak. Terkadang sebagian orang menganggap bahwa kehamilan itu adalah soal waktu. Namun, Anda dan pasangan sebaiknya mempersiapkan kehamilan tersebut agar kelak tidak menemui kendala atau masalah terkait soal biaya persalinan. Selain itu, ada juga beberapa biaya lain, seperti asuransi biaya rawat dan lain sebagainya.

Saat ini BPJS Kesehatan sebenarnya sudah menjadi solusi untuk pembiayaan ke rumah sakit, termasuk dalam hal persalinan. Namun, rupanya masih banyak orang yang mengabaikan BPJS Kesehatan dengan berbagai alasan. Khususnya untuk persalinan, terkadang kita juga tidak bisa memprediksikan apakah kelahiran nanti bisa normal atau caesar. Untuk mengantisipasi hal ini, tentu saja kita harus mempersiapkan budget untuk persalinan tersebut.

Misalnya, Anda merencanakan persalinan melalui operasi caesar. Berikut ini beberapa hal yang perlu dipersiapkan.

1.    Melakukan Pemeriksaan Awal
Saat Anda merasa telat datang bulan beberapa hari, sebaiknya lakukan tes kehamilan awal sendiri dengan menggunakan TEST Pack yang bisa dibeli di apotek dengan harga yang tidak terlalu mahal. Tes ini lebih efektif hasilnya jika dilakukan pada saat pagi hari ketika bangun tidur dan mengeluarkan urine pertama kali.

2.    Melakukan Pemeriksaan Selanjutnya
Jika hasil TEST Pack tadi menunjukkan hasil positif (+), pergilah ke bidan atau dokter kandungan. Biaya yang harus disiapkan sekitar Rp50.000-Rp150.000, termasuk untuk USG.

3.    Rutin Melakukan Pemeriksaan
Hingga usia kehamilan mencapai 6 Bulan, Anda harus membuat jadwal khusus untuk melakukan check up rutin ke dokter kandungan. Setidaknya, kontrol satu kali setiap bulannya. Biaya yang diperlukan sekitar Rp150.000 untuk check up, ditambah dengan obat atau vitamin Rp350.000. Totalkan berapa jumlah pengeluaran tersebut selama enam bulan ke depan yang jika dihitung sekitar Rp3.000.000.

Ketika mencapai usia kehamilan 7-8 bulan, perlu dijadwalkan untuk melakukan kontrol dua kali setiap minggu dengan total biaya Rp150.000 per kontrolnya. Lalu obat Rp350.000 untuk satu bulan. Jika ditotal, jumlahnya sekitar Rp1.300.000.

Mencapai usia kehamilan 9 bulan, check up mungkin akan lebih sering dilakukan, yaitu satu kali setiap minggu dengan biaya Rp150.000. Totalnya sebulan menjadi Rp750.000 dan Rp700.000 untuk vitamin. Total keseluruhan menjadi Rp1.450.000.

Kurang lebih Anda harus mempersiapkan biaya untuk pemeriksaan dari bulan 1-9 bulan sebesar Rp5.750.000.

4.    Mempersiapkan Persalinan
Selain mempersiapkan budget untuk check up selama kehamilan, persiapkan juga biaya untuk persalinan. Jika memang harus di-caesar, biayanya untuk kelas VIP sebesar Rp10.000.000. Untuk kelas utama, sekitar Rp9.000.000. Lalu kelas 1 dan kelas 2 sekitar Rp8.000.000 dan Rp7.000.000. Sementara kelas 3 sekitar Rp6.000.000. Total biaya tersebut biasanya belum termasuk total biaya perawatan ibu dan anak per harinya. Katakanlah untuk perawatan tiga hari Rp3.000.000 maka total biaya seluruhnya yang diperlukan untuk caesar ini Rp17.000.000.

5.    Melakukan Kontrol Pascaoperasi
Seminggu setelah boleh pulang dari rumah sakit sehabis operasi caesar, ibu yang baru melahirkan juga harus kontrol bekas luka operasi dengan biaya Rp170.000 dan Rp350.000 untuk obat oles luka dan obat oral. Totalnya sekitar Rp520.000. Total biaya sejak dari kehamilan hingga proses persalinan sekitar Rp25 jutaan (harga bisa berubah sesuai kondisi kota atau dearah).

6.    Dana yang Mesti Dipersiapkan
Setelah mengetahui rincian dana tersebut, Anda perlu mempersiapkannya jauh-jauh hari. Lakukan sejak menerima gaji pertama setelah pernikahan. Untuk mendapat tambahan uang, ambil sekitar 5 – 10% dari investasi. Sesudah itu, siapkan dana dengan menjadi peserta asuransi dengan memerhatikan premi yang ada dan pengajuan klaimnya. Lalu persiapkan biaya sendiri dengan memaksimalkan investasi dan tabungan Anda.

Baca juga artikel Cermati lainnya:

Manfaat dan Tips Aman Memilih Produk Tabungan Online

Bisnis yang Cocok Dijalankan untuk Para Fresh Graduate

Meski Sederhana, Lakukan Ini Agar Pernikahan Anda Selalu Terkenang

Published by

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI