Presiden Jokowi Resmikan Pasar Rakyat Maros Baru

Sabtu, 15 Juli 2017 | 00:31 WIB
Presiden Jokowi Resmikan Pasar Rakyat Maros Baru
Presiden Jokowi meresmikan Pasar Rakyat Maros Baru di Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (12/7/2017). [Foto Kris - Biro Pers Setpres]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Mengawali kegiatan hari kedua berada di Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (13/7/2017), Presiden Joko Widodo akan meresmikan Pasar Rakyat Maros Baru.

Tiba pukul 07.30 WITA di Pasar Rakyat Maros Baru, Presiden dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo disambut oleh Bupati Maros Hatta Rahman.

Setelah menandatangani prasasti sebagai tanda peresmian Pasar Maros Baru, Presiden dan Ibu Iriana mengelilingi kios dan los pasar didampingi Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo dan Bupati Maros Hatta Rahman.

Baca Juga: Jokowi Ingatkan Penggerak Koperasi Tak Takut Berkompetisi

Pasar Rakyat Maros Baru memiliki luas satu hektare, 278 unit ruangan, terdiri dari 44 unit kios, 98 lods, 56 lapak kering, 40 lapak basah, gedung ruangan pengelola, musholla, toilet, ruang menyusui serta ruangan merekok.

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengamanahkan pada Bupati Maros H Hatta Rahman agar pasar rakyat di daerahnya dapat menjadi tempat pemberdayaan masyarakat.

"Pak presiden berpesan agar pasar rakyat ini dipelihara dan dikembangkan untuk menjadi pemberdayaan masyarakat," kata Hatta seusai acara Peresmian Pasar Rakyat Maros Baru oleh Presiden Joko Widodo di Desa Pallantikang, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Kamis (13/7/2017).

Pasar rakyat yang diresmikan Presiden Jokowi memiliki kapasistas 300 lods dari kapasitas maksimum 1.000 lods untuk merelokasi pedagang dari pasar lama, dan total kapasitas itu dinilai cukup menampung para pedagang.

Pembangunan pasar rakyat tersebut, lanjut Hatta, bersumber dari dana hibah Kementerian Perdagangan sebesar Rp7 miliar. Areal pasar yang ada saat ini masih memungkinkan dikembangkan, dengan membangun bangunan baru di sisi kiri dan kanan pasar. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI