Cara Memaksimalkan Kredit Usaha Anda

Angelina Donna Suara.Com
Senin, 19 Juni 2017 | 19:00 WIB
Cara Memaksimalkan Kredit Usaha Anda
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Modal adalah poin penting saat hendak menjalankan sebuah bisnis, baik bisnis berskala besar maupun kecil. Modal juga kerap kali dijadikan sebagai tolak ukur akan berhasil atau tidaknya usaha yang dijalankan.

Banyak hal yang bisa dilakukan untuk bisa menjalankan sebuah usaha. Salah satunya dengan cara berutang. Namun, banyak orang yang beranggapan negatif tentang berutang termasuk Anda. Padahal tidak selamanya berutang itu buruk. Bagi pebisnis, berutang adalah sebuah oksigen dan dianggap “biasa” apalagi untuk melakukan ekspansi bisnisnya.

Saat ini, banyak lembaga yang menyediakan pinjaman dalam jumlah besar maupun kecil. Agar pinjaman diterima, Anda harus memenuhi beberapa syarat dan ketentuan yang disediakan oleh kreditor dan yang terpenting adalah adanya aset yang dijadikan sebagai jaminan.

Anda sepatutnya bersyukur jika saat ini telah memiliki simpanan berupa uang, perhiasan, rumah, dan aset lainnya yang bisa dijadikan sebagai modal untuk mengembangkan usaha. Pasalnya, Anda bisa memperbesar bisnis yang digeluti tanpa harus repot lagi memikirkan ini dan itu untuk meminjam uang dari kreditur.

Bagi Anda yang berniat meminjam uang dari kreditor seperti bank, ada beberapa cara yang perlu dilakukan untuk memaksimalkan kredit usaha tersebut. Apa saja caranya?

Ajukan Kredit Ketika Usaha Telah Berjalan
Memulai usaha dari nol memang membutuhkan modal yang cukup besar. Tidak salah kalau Anda meminjam uang sebelum usaha tersebut dijalankan, namun, ada baiknya jika mengajukan pinjaman sewaktu usaha tersebut telah beroperasi.

Mengapa? Hal ini sangat berguna untuk meminimalkan potensi penggunaan dana. Selain itu, pihak bank juga cenderung menerima pinjaman yang diajukan. Jika bisnis yang dijalankan memiliki prospek yang cukup baik di masa depan, mungkin saja bank akan memberikan pinjaman dalam jumlah yang besar.

Ketahui Prospek Usaha Anda
Sebuah usaha membutuhkan modal lebih jika ingin melakukan ekspansi usaha. Apabila prospek usaha itu menjanjikan, Anda bisa mengajukan kredit untuk membuka cabang baru di wilayah lain. Jangan pernah mengajukan kredit jika potensi atau prospek usaha ini stagnant, sebab hal ini akan merugikan diri sendiri.

Sebaiknya perhitungkan semuanya sebelum akhirnya mengajukan kredit pada bank. Misalnya biaya pembelian tanah, biaya pembangunan, biaya untuk membeli peralatan dan perlengkapan penunjang kegiatan usaha. Selain itu, Anda bisa mengalokasikan biaya terhadap setiap unit kegiatan. Lakukan perhitungan terperinci agar Anda mengetahui berapa dana jumlah dana yang benar-benar  dibutuhkan. Hitung juga keuntungan yang hendak dicapai untuk mengetahui berapa persen kemampuan Anda untuk segera melunasi kredit tersebut.

Meminjam Uang dari Keluarga atau Kerabat Terdekat
Mengajukan pinjaman kepada bank adalah langkah yang tepat untuk mengembangkan usaha. Namun, Anda juga perlu memperhatikan bunga kredit yang ditetapkan oleh bank tersebut. Bunga kredit yang ditetapkan oleh bank berbeda-beda, tergantung jenis bank yang dipilih. Agar tidak terbebani oleh bunga kredit yang tinggi, cobalah untuk mengajukan pinjaman pada keluarga atau kerabat terdekat. Kalaupun mereka membebankan bunga, sudah pasti bunga yang diberikan tidak setinggi bunga bank.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI