Kementerian PUPR Bangun Rusun Parakan Wetan di Temanggung

Senin, 19 Juni 2017 | 13:48 WIB
Kementerian PUPR Bangun Rusun Parakan Wetan di Temanggung
Rumah susun Parakan Wetan di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah. [Dok Kementerian PUPR]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selain 2 buah jembatan gantung yang diresmikan tersebut, Kementerian PUPR juga membangun pula 2 buah jembatan di Kabupaten Temanggung Jembatan Gantung Mangunsuko sepanjang 120 meter yang menghubungkan Desa Mangunsuko Desa Grogol ke Desa Sumber dan Desa Tutup Kabupaten Magelang, kemudian Jembatan Gantung Krinjing sepanjang 90 meter yang menghubungkan Desa Paten dan desa Jombong ke Desa Krinjing,

Sebanyak 4 jembatan gantung yang menggunakan rangka baja tersebut dibangun Kementerian PUPR melalui Satuan Kerja Pelaksana Jalan Nasional Wilayah II Provinsi Jawa Tengah dengan kontraktor PT. Unggul Perdana Mulya dengan nilai kontrak Rp 11 miliar dari dana APBN tahun 2016 dan 2017.

Rumah Susun Sewa Parakan Wetan

Pada kesempatan tersebut, Presiden Joko Widodo juga meresmikan Rusunawa yang terletak di Jalan Parakan Campur Salam Kelurahan Parakan Wetan Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah. Rusunawa tersebut di bangun pada tahun 2016 oleh Satuan Kerja Penyediaan Rumah Susun Staregis, Direktorat Rumah Susun, Ditjen Penyediaan Perumaan Kementerian PUPR dengan kontraktor PT. Brantas Abipraya dengan nilai kontrak Rp 22,3 miliar.

Baca Juga: Cegah Banjir Rob, Kementerian PUPR Bangun 5 Polder

Rusunawa terdiri dari 5 lantai dengan type unit 24 berjumlah 114 unit yang dapat dihuni 228 jiwa diperuntukan bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR). Rusunawa telah dilengkapi dengan Prasarana Sarana dan Utilitas (PSU) dan meubelairnya dan dibangun di atas lahan seluas 2.638 meter persegi yang disewakan Rp 100.000 perbulan.

Dirjen Penyediaan Perumahan Kementerian PUPR Syarif Burhanuddin saat ditanya wartawan mengungkapkan, pengelolaannya akan dilakukan oleh Pemda yang diperuntukan bagi pekerja lajang dan berkeluarga.

Pada 2017 di Provinsi Jawa Tengah, Kementerian PUPR membangun sebanyak 15 tower dengan anggaran sebesar Rp 260 miliar. "Dari 15 tower tersebut salah satunya di Kabupaten Temanggung,"ujarnya. Sedangkan secara nasional katanya, pada tahun 2017 Kementerian PUPR akan membangun sebanyak 116 tower dengan anggaran sebesar Rp 2,4 triliun sebagai bagian dari upaya mewujudkan program sejuta rumah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI