"Mereka (anak jalanan) mendapat uang dengan mudah di jalanan maka setiap kali dikembalikan ke lingkungannya, mereka kembali lagi ke jalan. Oleh karena itu dengan kerja sama bersama Kemensos ini anak-anak yang membuat barang kerajinan dan produk yang mereka hasilkan akan kami beli dan bantu pasarkan," katanya.
Tahir berharap dengan langkah ini anak-anak jalanan memiliki tabungan dan menjadi bekal untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka.
"Harapannya tidak boleh lagi ada anak-anak jalanan di Indonesia. Saya ingin mereka kembali ke sekolah. Anak-anak belajar dengan baik dan berprestasi," demikian Tahir.
Baca Juga: Gandeng Tahir, Mensos Ingin Indonesia Bebas Anak Jalanan di 2017