Darmin Akui Perekonomian Daerah Harus Dibangun Dengan Segera

Jum'at, 19 Mei 2017 | 15:18 WIB
Darmin Akui Perekonomian Daerah Harus Dibangun Dengan Segera
Desa di sekitar pegunungan kendeng. (omahkendeng)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution mengatakan perekonomian daerah perlu dibangun dengan sesegera mungkin. Hal tersebut dilakukan untuk membangun ekonomi dan kemandirian desa sehingga bisa memberikan nilai tambah dalam perekonomian.

Namun, lanjut Darmin, untuk membangun ekonomi dan kemandirian desa, setidaknya ada beberapa aspek yang perlu diperhatikan. Salah satunya adalah aspek desa sebagai satuan ekonomi dan satuan sosio ekonomi sebagai aspek utama yang menjadikan desa lebih baik.

"Memang desa itu sebenarnya bukan hanya satuan ekonomi. Kita harus jelas dari awal. Desa itu satuan sosio ekonomi. Memang kedua aspek ini tidak bisa dipisahkan " dalam acara seminar 'Menuju Kemandirian Desa Masa Depan' di Kemenko Perekonomian, Jakarta Pusat, Jumat (19/5/2017).

Baca Juga: Darmin: PMK Terkait Perppu Akses Informasi Keuangan Akan Terbit

Oleh karena itu, pendekatan apa pun yang kita lakukan untuk mendorong memajukan memandirikan desa pasti ketiga aspek itu yang tidak boleh diabaikan.

"Jika diabaikan, upaya apapun yang dilakukan oleh pemerintah tidak bisa membuat desa ini memiliki kemandirian. Selain itu tidak bisa memberikan nilai tambah dalam perekonomian nasional," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI