Mau Bisnis Menguntungkan? Gunakan Ini

Kamis, 18 Mei 2017 | 08:21 WIB
Mau Bisnis Menguntungkan? Gunakan Ini
Google menggelar Womenwill di Jakarta, Rabu (17/5/2017). [Suara.com/Firsta Nodia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di era perkembangan teknologi seperti saat ini, peluang bisnis online begitu menggairahkan. Oleh karena itu, sangat disayangkan jika masih ada pebisnis yang hanya berjualan secara offline.

Disampaikan Fida Heyder selaku Head of SMB Marketing Google Indonesia, ada beberapa tips yang bisa dilakukan untuk meningkatkan keuntungan dengan memanfaatkan internet. Pertama adalah penggunaan website.

Tak dipungkiri, semua informasi kini bisa ditemukan melalui internet dengan mesin penelusuran. Produk atau jasa yang memiliki website dianggap lebih kredibel oleh calon pembeli. Disitu pulalah calon pembeli bisa mendapatkan berbagai informasi soal produk yang akan dibelinya.

"Pengusaha harus berpikir seperti konsumen. Kalau mereka butuh bagaimana mereka akan mencarinya. Nah perilaku konsumen sekarang kan lebih ke googling dulu, baru memutuskan menghubungi admin produk yang akan dibelinya," ujar dia pada konferensi Womenwill yang dihelat Google di Jakarta, Rabu (17/5/2017).

Selain itu, pebisnis juga harus memanfaatkan media sosial untuk memperluas jangkauan pembeli. Apalagi di era dimana Instagram kini menjadi media untuk mencari berbagai kebutuhan karena menonjolkan lebih banyak gambar dibanding sekedar deskripsi produk.

Untuk mempermudah pebisnis, Fida menyebut, Google menyediakan fitur Google Bisnisku yang mengkolaborasikan semua 'channel' online dari suatu produk agar lebih mudah ditemukan oleh pelanggan melalui mesin penelusuran.

"Melalui Google Bisnisku, Anda (pebisnis) hanya tinggal melengkapi informasi mengenai usaha Anda, kapan waktu buka dan tutup, mengintegrasikan dengan media sosial, bisa mengunggah foto yang menarik dan tentunya kita sediakan juga website dengan domain gratis yang mudah digunakan," tambah dia.

Dengan Google Bisnisku ini, Fida menyebut, pengusaha bisa mendapatkan insight mengenai perilaku konsumen, seberapa sering usahanya dicari orang melalui mesin penelusuran dan kapan produk atau jasanya paling sering diburu pembeli.

"Dan yang terpenting, fitur ini gratis dan mudah diakses melalui gadget," pungkasnya.

Baca Juga: Ingin Mulai Bisnis Online? Ini 6 Tipsnya!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI