Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita meminta kepada para pegawainya untuk membuka diri dan bergaul kepada dunia usaha tidak perlu ada rasa takut akan disuap.
Menurut Enggar,pengusaha tidak akan memberi apabila pengusaha itu diperas.
"Kalau tidak ada niatan buruk apapun tidak perlu khawatir bergaul dengan para pengusaha. Jadi pikirkan posisi kita yang harus menjalankan sesuatu sesuai regulator, jangan sebagai penguasa," kata Enggar di Kementerian Perdagangan, Jakarta Pusat, Senin (3/4/2017).
Baca Juga: Mendag Jamin Bahan Pokok Jelang Puasa Aman
Enggar mengatakan, pengusaha sangat membutuhkan pemerintah. Sehingga, sebagai pemerintah harus membantu para pengusaha ini namun dengan tetap di jalan yang benar.
"Jangan melenceng dari jalan yang benar. Sekali lagi ingat pesan Presiden, jadi akselerator dalam pembangunan. Saya juga dulu pengusaha, pengusaha tidak mungkin memiliki keinginan menberi kalau mereka nggak diperas. Jadi ini yang harus kita perhatikan," katanya.
Oleh sebab itu, Enggar mengimbau kepada pegawainya untuk menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya dan terutama kejujuran. Agar tidak ada pegawai di Kemendag yang kembali diciduk oleh Komisi Pemberantasan Korupsi.
Enggar mengaku siap pasang badan jika ada pegawainya yang tidak menerima imbalan namun kemudian dikriminalisasi.
"Saya sampaikan, kalau untuk negara tanpa imbalan apapun, saya tanggung jawab. Saya lindungi, kita tidak ada rencana upaya kriminalisasi dan mencari-cari. Tanpa dicari sudah banyak yang ditangkap," tegasnya.