Melalui surat Nomor: SK-52/MBU/03/2017 tentang Pengangkatan Anggota Direksi Perseroan (Persero) PT. Pertamina, memutuskan mengangkat secara resmi Elia Massa Manik sebagai Direktur Utama Pertamina mulai tanggal 16 Maret 2017. Menggantikan Dirut sebelumnya yakni Dwi Soetjipto.
Elia mengatakan, terkait penunjukkan dirinya sebagai Dirut baru Pertamina, merupakan sebuah kehormatan bagi dirinya dapat memimpin perusahaan minyak dan gas terbesar di Indonesia ini.
Ia pun berkomitmen untuk menjaga amanah sebagai Dirut Pertamina secara sungguh-sungguh dan mengedepankan profesionalisme.
Baca Juga: Elia Massa Manik Resmi Ditunjuk Menjadi Dirut Pertamina
Ia pun berpesan kepada seluruh jajaran direksi dan pegawai Pertamina untuk selalu solid agar bisa melakukan akselerasi dalam kinerja Pertamina.
"Kita direksi harus solid. Karena kita dituntut melakukan akselerasi investasi yang besar untuk itu dibutuhkan satu kecepatan, yang bisa dilakukan jika kita solid," kata Elia di Kantor Pusat Pertamina, Jakarta Pusat, Kamis, (16/3/2017).
Untuk menjaga integritasnya sebagai Dirut baru Pertamina, Elia menegaskan dirinya tidak sekedar menumpang hidup atau titipan dari satu golongan tertentu di Pertamina. Ia meminta jajaran direksi untuk menegurnya bahkan bila diperlukan memecat dirinya jika ia tidak berintegritas.
"Saya profesional. Itulah komitmen saya. Saya ga suka numpang hidup, kalau saya gak bisa berkontribusi, kalau saya melenceng ditegur, bila perlu dipecat. Integritas itu di mulai dari saya," ujarnya.