Gunakan Pewangi Ruang ini Agar Lebih Bahagia

Angelina Donna Suara.Com
Kamis, 09 Februari 2017 | 19:07 WIB
Gunakan Pewangi Ruang ini Agar Lebih Bahagia
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sudah tinggal di rumah sendiri, pasti Anda akan lebih bahagia. Selain menunjukkan diri jika secara finansial lebih mampu, memiliki rumah sendiri juga akan memuaskan diri sendiri.
Saat awal-awal memiliki rumah, pasti Anda menghias rumah dengan sangat baik.

Rumah pun menjadi sangat bersih dan wangi. Sebagai pemilik, Anda juga akan menjadi lebih nyaman.

Sebenarnya, wewangian di rumah bukan hanya untuk pelengkap interior, namun juga bisa menambah kesan khusus di rumah bahkan sebagai pemertegas pemilik rumah. Lebih baik Anda memilih aroma yang sesuai dengan karakter ruangan.

Bingung mengatur setiap wewangian ruangan? Jika Anda masih bingung, berikut berbagai macam tips untuk menemukan wewangian yang pas.

Aroma melati
Aroma melati yang sangat menenangkan ini sebetulnya bisa merangsang otak Anda sehingga Anda akan merasa lebih segar bahkan lebih berenergi. Anda bisa mengkombinasikan wangi melati dengan jeruk sehingga Anda akan merasa bersemangat. Pasang wewangian ini di kamar Anda.

Kopi
Pasti semua orang mengetahui, kopi memiliki kandungan kafein. Jika Anda mengkonsumsinya, Anda bisa lebih bersemangat di pagi hari. Tapi ternyata, kopi bukan hanya untuk minuman, namun ia juga dapat Anda gunakan untuk wewangian. Aroma kopi dapat meningkatkan perhatian. Wangi kopi bisa mempengaruhi Anda agar lebih fokus ketika bangun tidur. Agar Anda tetap fokus, simpan kopi ini di lemari pakaian.

Kayu manis
Kayu manis ternyata dipercaya dapat meningkatkan memori. Aroma kayu manis bisa mencegah Anda mengalami kepikunan yang sering terjadi di pagi hari. Taruh aroma kayu manis di ruang kerja yang Anda miliki. Jangan lupa, ganti aroma ini secara teratur agar tetap tercium.

Vanila
Vanila menjadi wewangian yang sering disukai. Alasannya, tentu saja karena ia lebih menenangkan. Wewangian aromatik bahkan bisa membawa perasaan yang positif dan sangat menenangkan. Banyak penjual parfum yang beraroma vanila. Bila Anda lebih memilih cara yang alami, gunakan biji vanili. Suling biji vanili dan taruh di atas botol. Jika kamar Anda menggunakan AC, semprot cairan ini di ruang keluarga.

Published by

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI