Untuk pekerjaan Istora (AG 5) saat ini sedang dalam proses pengelupasan cat bangunan dan pembingkaran ruang pompa, scoring board, dan kemarik lantai tribun. Serta pekerjaan pembuatan pondasi bangunan pemanasan dan pembongkaran atap bangunan.
Selanjutnya untuk pekerjaan Stadion Tennis Indoor (AG 6) saat ini dalam tahap pemasangan rangka atap, pemasangan dinding bata ringan, instalasasi listrik dan penambahan struktur tangga. Pada Stadion Tennis Centercourt sedang dalam tahap pembesian pondasi lift, pemasangan dinding bata ringan, perbaikan tribun dan instalasi listrik.
Mengenai pembangunan Stadion Madya, Stadion Softball, Baseball dan Gedung Basket atau paket AG 7, proses pelelangannya hampir selesai. Karena penetapan dan pengumuman pememang telah dilaksanakan pada 29 November 2016 lali dan saat ini dalam tahap masa sanggah hasil lelang. Rencananya penandatangan kontrak akan dilakukan pada 8 Desember 2016.
Terkait penataan kawasan Wisma Atlet Kemayoran dan GBK Senayan dalam tahap penyusunan draft Detail Engineering Design (DED), dengan target penyelesaian pada minggu ke-2 Desember 2016. Sementara untuk progres pelelangan kontraktor pelaksana dijadwalkan pada minggu ke-3 Desember 2016 dan pelaksanaan fisik untuk penataan kawasan GBK dijadwalkan pada Januari 2017, sementara untuk kawasan Wisma Atlet Kemayoran pada Maret 2017.
Baca Juga: DIPA Tahun 2017 Kementerian PUPR Sebesar Rp101,496 Triliun