87 Persen Unit Newport Park Orange County Sukses Terjual

Adhitya Himawan Suara.Com
Senin, 28 November 2016 | 07:35 WIB
87 Persen Unit Newport Park Orange County Sukses Terjual
Palm Springs Serviced Apartment di kawasan Lippo Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (30/9/2016). [Suara.com/Adhitya Himawan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Lippo Group, melalui anak usahanya PT Lippo Cikarang Tbk (“LPCK”), hari ini mengumumkan kesuksesan penjualan Newport Park, menara apartemen ke-6 yang dibangun di Orange County.

Saat Grand Preview dilaksanakan pada Sabtu (26/11/2016) di MaxxBoxx Orange County, Lippo Cikarang, para calon pembeli terlihat sangat antusias untuk mendapatkan unit Newport Park yang merupakan menara apartemen pertama di Koridor Timur Jakarta yang memiliki smart apartment features, seperti retina access security system, smart doorlock system, dan smart lighting.

"Kami sangat gembira karena 87 persen unit Newport Park habis terjual dan menghasilkan nilai penjualan lebih dari Rp 390 miliar," jelas Presiden Direktur PT Lippo Cikarang Tbk Toto Bartholomeus dalam keterangan tertulis, Minggu (27/11/2016).

"Hal ini sekali lagi membuktikan bahwa produk properti berkualitas dengan standar internasional yang kami persembahkan, tetap menjadi pilihan utama bagi para konsumen yang menginginkan hunian yang menghadirkan kenyamanan, keamanan, sekaligus didukung berbagai fasilitas yang sesuai dengan gaya hidup masa kini," tambah Toto Bartholomeus.

Baca Juga: Lippo Cikarang Gandeng Kengo Kuma untuk Design Orange County

"Animo pembeli yang tinggi juga merupakan wujud kepercayaan konsumen terhadap Newport Park yang merupakan menara apartemen hasil joint venture Lippo Group dan Mitsubishi Corporation melalui subsidiarinya PT Diamond Realty Investment Indonesia."

Seperti diketahui, fasilitas umum maupun dalam unit Newport Park Apartement akan mengadopsi budaya Jepang seperti Ofuro Japanese Spa, Japanese Garden, inspirasi interior tatami room, serta Zen Balcony.

Adapun arsitek dan interior desain public space-nya dikerjakan langsung oleh Mitsubishi Jisho Sekkei Inc. dan George Kunihiro – T Life yang mempunyai reputasi global di bidangnya.

Lippo Group dan PT Diamond Realty Investment Indonesia beberapa waktu lalu juga telah menunjuk PT Kajima Indonesia untuk mengerjakan Pilling Structure dan Design Development Newport Park Apartment.

Director/Chief Marketing Officer PT Lippo Cikarang Tbk Stanley Ang menambahkan, potensi return on investment sewa unit apartemen di kawasan Lippo Cikarang saat ini telah mencapai 16%-20% per tahun.

“Dengan demikian, bagi pemilik unit Newport Park Apartment yang ingin menyewakan unitnya, terbuka peluang yang besar untuk memperoleh keuntungan mengingat Orange County dikelilingi sekitar 2.500 perusahaan multinasional yang banyak menyerap tenaga kerja ekspatriat, yang tentu saja merupakan pasar yang sangat menguntungkan bagi usaha penyewaan unit apartemen,” tambah Stanley Ang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI