Kemenhub dan KAI Luncurkan Kereta Api Baru di Aceh

Adhitya Himawan Suara.Com
Kamis, 03 November 2016 | 15:24 WIB
Kemenhub dan KAI Luncurkan Kereta Api Baru di Aceh
Jasa transportasi kereta api di Stasiun Gambir, Jakarta, Jumat (29/4). [suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT KAI bersama Kementerian Perhubungan secara resmi meluncurkan operasional KA CUT MEUTIA dengan rute Krueng Mane -Bungkah - Krueng Geukeuh dengan jarak tempuh 11,3 km, Kamis (3/11/2016).

Pengoperasian KA CUT MEUTIA tersebut diresmikan oleh Direktur Keselamatan Perkeretaapian Edi Nur Salam (Ditjenka) yang dihadiri oleh Direktur Sarana Perkeretaapian, Direktur Lalulintas Perkeretaapian, Direktur Komersial PT. KAI M. Kuncoro Wibowo, VP Divisi Regional I SU, Mateta Rijalulhaq, VP SubDivre I.1, Saefudin, Plt. Bupati Aceh Utara, Sekda Aceh Utara, DPRD Komisi D Aceh Utara, perwakilan dari Muspida/Muspika setempat di Stasiun Krueng Mane.

"KA CUT MEUTIA dengan jenis KRDI akan beroperasi 10 kali perjalanan sehari dari Stasiun Bungkah, 8 kali perjalanan dari Stasiun Krueng Mane dan 8 kali perjalanan sehari dari Stasiun Krueng Geukueh," kata  Manager Humas Divre I SU Joni Martinus dalam keterangan resmi, Kamis (3/11/2016). 

Dalam sekali perjalanannya KA tersebut mampu mengangkut 192 penumpang dengan waktu tempuh 32 menit. Masyarakat yang ingin menggunakan layanan jasa angkutan KA CUT MEUTIA dapat membeli tiket di stasiun seharga Rp 1.000,-. Besaran tarif tersebut diharapkan bisa dijangkau dan menarik minat  masyarakat menggunakan transportasi kereta api.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI