Ical: Tax Amnesty Mengubur 'Dosa Lama'

Kamis, 29 September 2016 | 14:45 WIB
Ical: Tax Amnesty Mengubur 'Dosa Lama'
Aburizal Bakrie mendaftar pengampunan pajak. (suara.com/Dian Kusumo Hapsari)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengusaha sekaligus mantan Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie mengatakan pengajuan pengampunan pajak yang dia ikuti untuk memperbaiki laporan pajak yang bermasalah. Dia menyebut dengan istilah 'penguburan dosa lama'.

"Yang belum ikut, ikut deh semuanya daripada ke depan susah karena tax amnesty dosa lama kita kubur dan kita mulai yang baru," kata Ical di kantor Ditjen Pajak Kementerian Keuangan, Jakarta Selatan, Kamis (29/9/2016).

Ical menjelaskan program pengampunan pajak ini sangat baik bagi Indonesia. "Bukan karena uang tebusannya ya, tapi pemerintah butuh data. Ini bukan kewajiban, tapi hak (semuanya), daripada ke depannya sulit," katanya.

Ia pun mengaku, pihaknya akan mengajak seluruh keluarganya terutama anak-anaknya yang memegang perusahaan untuk mengikuti dan mensuskeskan program ini.

"Ya kan kemarin anak-anak sayajuga sudah ikut. Baik atas nama pribadi atau atas nama perusahaan. Nanti semuanya lah," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI