Ikut Tax Amnesty, Ical Pilih Diam di Hadapan Wartawan

Kamis, 29 September 2016 | 12:59 WIB
Ikut Tax Amnesty, Ical Pilih Diam di Hadapan Wartawan
Aburizal Bakrie. [suara.com/Bagus Santosa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tak mau ketinggalan dengan para pengusaha yang sudah mendaftarakn diri dalam program pengampunan pajak atau tax amnesty, kini giliran pengusaha Aburizal Bakrie mendatangi kantor Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Pusat di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan.

Ical tiba dikantor Ditjen Pajak Kementerian Keuangan sekitar pukul 11.00 WIB. Ketika sampai di lobby, politisi Golkar ini enggan diwawancarai awak media yang sudah menunggunya. Ical sapaan akrabnya, langsung naik lift dan menuju lantai lima.

Selang 5 menit kemudian, pendiri grup Barito Pacific Prayogo Pangestu didampingi oleh anaknya Agus Salim Pangestu tiba di kantor Ditjen Pajak. Prayoga menjelaskan kendatangannya untuk ikut serta dalam program pengampunan pajak.

Bahkan, Ia mengaku tidak hanya mendeklarasikan hartanya sebagai wajib pajak (WP) pribadi, Prayogo mengaku perusahaan-perusahaan yang dimilikinya juga sudah ikut tax amnesty.

"Saya mau urus semuanya, mulai pajak pribadi sampai perusahaan. Semoga semua lancar," kata Prayoga, Kamis (29/9/2016).

Ia pun mengaku tidak khawatir dengan adanya program tax amnesty ini. Pasalnya, kebijakan pengampunan pajak pemerintah memberi kesempatan bagi pengusaha untuk merepatriasi asetnya sehingga bisa digunakan pemerintah untuk mensejahterakan rakyat.

"Saya justru merasa sangat nyaman, sangat aman. Tidak ada alasan untuk tidak mengungkapkan semua harta-harta untuk ikut amnesty," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI