Besok, Aneka Gas Industri dan Paramita Bangun Persada akan IPO

Adhitya Himawan Suara.Com
Selasa, 27 September 2016 | 21:30 WIB
Besok, Aneka Gas Industri dan Paramita Bangun Persada akan IPO
Suasana perdagangan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di lantai Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Jumat (13/11). [suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Bursa Efek Indonesia mengemukakan bahwa dua perusahaan, yakni PT Aneka Gas Industri Tbk dan PT Paramita Bangun Persada Tbk akan mencatatkan saham perdana pada Rabu (28/9/2016).

"Besok (28/9/2016), ada dua perusahaan yang akan 'listing' (pencatatan saham) di BEI," ujar Direktur Penilaian Perusahaan BEI, Samsul Hidayat di Jakarta, Selasa.

Ia menambahkan bahwa dalam daftar perusahaan yang akan melaksanakan IPO, terdapat enam perusahaan lagi yang sedianya akan tercatat sahamnya pada tahun ini jika prosesnya lancar.

Diantaranya, PT Prodia Widyahusada, PT Anugerah Berkah Madani, PT Megapower Makmur, PT Mayapada Properti Indonesia, Forzaland, dan perusahaan dealer Honda berbasis di Malang.

Berdasarkan catatan BEI, sepanjang 2016 ini tercatat sebanyak 12 emiten yang telah melakukan IPO dan resmi mencatatkan saham perdana di BEI, yakni PT Bank Artos Indonesia Tbk, PT Mitra Pemuda Tbk, PT Mahaka Radio Integra Tbk, PT Bank Ganesha Tbk, PT Cikarang Listrindo Tbk.

Selain itu, PT Sillo Maritime Perdana Tbk, PT Duta Inti Daya Tbk, PT Graha Andrasenta Propertindo Tbk, PT Capital Financial Indonesia Tbk, PT Protech Mitra Perkasa Tbk, PT Capital Financial Indonesia Tbk, dan PT Waskita Beton Precast Tbk.

BEI mencatat, total dana yang didapatkan perusahaan dari aksi pencatatan perdana saham itu berjumlah Rp9,5 triliun. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI