Sistem Administrasi Lemah, Hendropriyono Dukung Tax Amnesty

Rabu, 21 September 2016 | 14:08 WIB
Sistem Administrasi Lemah, Hendropriyono Dukung Tax Amnesty
Mantan Kepala BIN Hendropriyono mengikuti program pengampunan pajak di Jakarta, Rabu (21/9/2016). [Suara.com/Dian Kusumo Hapsari]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Mantan Kepala Badan Intelejen Negara (BIN) Abdullah Makhmud Hendropriyono hari ini Rabu (21/9/2016) mendatangi kantor Kanwil Wajib Pajak Besar di kawasan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan. Kedatangannya tersebut untuk ikut serta dalam program pengampunan pajak atau tax amnesty.

Hendro mengaku pihaknya sangat mendukung program pengampunan pajak ini. Hal ini untuk mendukung dan memenuhi kepentingan nasional.

"Sebagai WNI kita harus mendukung program tax amnesty ini untuk memenuhi kepentingan nasional. Ini dalah suatu cara yang brilian dan menguntungkan baik secara komunal atau individual," kata Hendro saat konferensi persnya.

Selain itu, lanjut Hendro dengan adanya tax amnesty ini dapat menertibkan para Wajib Pajak untuk menaati peraturan di Indonesia. Hal tersebut lantaran sistem administrasi di Indonesia yang masih lemah.

"Kalau di lihat, masalah administrasi kita itu memang selalu lemah. Banyak hal-hal yang kelupaan atau perubahan peraturan atau admin yang ditinjau dari perpajakan itu beliut (berbelit) ini sudah terjadi sejak kita merdeka," katanya.

Ia pun mengaku, dengan adanya tax amnesty ini dapat membuat pengusaha tenang dalam menjalankan bisnisnya.

"Jadi nanti tidak tiap kali di audit beda-beda hasilnya. Karena masalah administrasi yang nggak beres. Ini yang harus kita akui dari segala level baik makro atau sektor rill semuanya belum tertib," ungkapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI