PT Bank Danamon Indonesia, Tbk. (Danamon) hari ini, Rabu (7/9/2016) telah menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) untuk pengangkatan Rita Mirasari selaku Direktur Perseroan merangkap Direktur Independen. Pengangkatan Rita efektif terhitung sejak tanggal lulus Uji Kemampuan dan Kepatutan (Fit and Proper Test) dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Dalam keterangan tertulis, Rabu (7/9/2016), pengangkatan Rita Mirasari telah disetujui para pemegang saham dalam RUPSLB Bank Danamon.
Rita Mirasari akan berperan penting dalam menjaga standar tata kelola perusahaan yang tinggi. Pengalaman beliau yang luas dalam bidang hukum dan kepatuhan di industri perbankan merupakan nilai lebih untuk Danamon.
Rita Mirasari sebelumnya menjabat posisi penting serupa di berbagai bank termasuk Standard Chartered Bank Indonesia, ABN Amro NV Indonesia, Maybank Indonesia, dan HSBC Indonesia.
Adapun PT Bank Danamon Indonesia Tbk. didirikan pada 1956. Nama Bank Danamon berasal dari kata “dana moneter” dan pertama kali digunakan pada 1976, ketika perusahaan berubah nama dari Bank Kopra. Bank Danamon menjadi salah satu bank valuta asing pertama di Indonesia, dan menjadi perusahan publik yang tercatat di Bursa Efek Jakarta (kini Bursa Efek Indonesia).