Siapa Bilang Butuh Kartu Kredit demi Kesehatan Finansial?

Angelina Donna Suara.Com
Senin, 22 Agustus 2016 | 20:07 WIB
Siapa Bilang Butuh Kartu Kredit demi Kesehatan Finansial?
Ilustrasi (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tanpa kartu kredit, mungkin kita hanya berharap ada diskon biasa dari resto, mal, atau tempat belanja lainnya. Masalahnya, diskon kayak gini jarang-jarang keluarnya.

Adapun diskon khusus bagi pemegang kartu kredit lebih banyak. Bahkan ada beberapa program diskon yang memang dibuat khusus untuk kartu tersebut hingga jangka waktu yang lama.

3. Buka usaha

Kartu kredit juga bisa jadi modal buka usaha. Caranya, menggunakan kartu itu untuk membeli alat-alat usaha lewat skema cicilan.

Bukan dengan menarik tunai di mesin ATM, lho ya. Kartu kredit berbeda dengan kartu debit. Kalau tarik tunai, meski di ATM bank yang sama, ada biaya yang gak sedikit.

4. Gampang bikin bujet

Bujet keuangan adalah hal mendasar untuk memastikan kesehatan finansial. Nah, lewat kartu kredit, kita bisa pantau pengeluaran bulanan. Sebab, semuanya tercatat pada tagihan. Tagihan pada bulan ini bisa jadi patokan buat bikin bujet. Jangan sampai bujet bulan depan jauh melebihi anggaran sekarang. Dengan begitu, pemasukan dan pengeluaran bisa terus kita bikin seimbang.

Keempat hal adalah keuntungan punya kartu kredit buat mereka yang bijak menggunakannya. Pengguna kartu kredit yang nggak bertanggung jawab mustahil menikmatinya. Karena itu, buang jauh-jauh deh pikiran kartu kredit itu bikin hidup melarat. Malah, kita butuh kartu kredit demi kesehatan finansial. Asal tahu cara memanfaatkannya.

Baca juga artikel DuitPintar lainnya:

Tagihan Kartu Kredit Membengkak dan Gak Kunjung Lunas Coba Cara Ini Deh

REKOMENDASI

TERKINI