Suara.com - Mencuci pakaian secara manual menggunakan tangan merupakan pekerjaan rumah yang melelahkan dan memakan waktu lama. Apalagi jika pakaian kotor sudah menumpuk.
Solusinya, Anda bisa menggunakan mesin cuci sehingga tak perlu lagi mengucek-ngucek pakaian dengan tangan. Namun hal tersebut nyatanya menguras listrik yang besar dan membuat tagihan listrik menjadi semakin mahal.
Guna menjawab permasalahan tersebut, sebuah perusahaan startup di Toronto, Kanada bernama Yirego membuat suat alat untuk mencuci pakaian yang dinamakan Drumi. Drumi dibuat sebagai mesin cuci portabel yang hanya perlu sedikit air dan tanpa listrik jika digunakan.
Cara menggunakannya, masukkan pakaian kotor ke dalam Drumi dan juga lima liter air serta detergen. Lalu injak pedal berwarna hijau yang ada pada alat ini. Injaklah selama 5 menit, kemudian tekan tombol untuk mengeluarkan/ membuang air cucian.
Setelah itu, masukkan kembali air bersih ke dalam Drumi untuk membilas pakaian yang baru saja dibersihkan. Lalu tekan kembali tombol untuk mengeluarkan air bilasan. Selanjutnya, pakaian sudah bisa diangkat dan dijemur untuk dikeringkan.
Bentuk Drumi cukup mungil sehingga gampang dipindahkan atau dibawa ke mana saja. Tingginya hanya sekitar 11 inci sehingga hanya bisa mencuci 6-8 pakaian sekaligus. Namun menariknya, alat ini diklaim lebih hemat air dibandingkan mesin cuci biasa. Sementara untuk harga jualnya, Drumi dibanderol USD 239 atau sekitar Rp 3,1 juta.
Published by Rumahku.com |