Ada beberapa situs yang menyediakan informasi seputar promo dan diskon produk serta jasa tertentu. Ini bisa dimanfaatkan saat tanggal tua tapi mau dompet tetap tebal. Pas mau potong rambut, contohnya. Cari salon atau barbershop yang lagi ngadain promo.
Kalau punya kartu kredit, lebih oke lagi. Biasanya bank penerbit kartu kredit punya banyak program yang ramah buat kantong. Bisa dimanfaatkan.
4. Ambil proyekan
Ketika punya waktu luang dan keahlian khusus di luar pekerjaan rutin, ini harus digunakan semaksimal mungkin. Isi waktu itu dengan mengambil proyekan alias pekerjaan sampingan. Dengan demikian, sumber pendapatan nggak hanya ada satu. Syukur-syukur pekerjaan sampingan itu memberikan lebih banyak pemasukan.
Namun, perlu diingat, jangan sampai pekerjaan utama terganggu oleh proyekan tersebut. Bisa-bisa malah sudah jatuh tertimpa tangga. Penghasilan proyekan nggak seberapa. Eh, punya masalah dengan tempat kerja. Nggak jadi untung, malah buntung.
5. Beli yang dibutuhkan
Saat menjelang tanggal tua, jangan lupa selalu mengutamakan kebutuhan di atas keinginan. Bedakan antara kebutuhan dan keinginan. Misalnya sapu rusak dan sol sepatu terbuka secara bersamaan. Jangan sampai yang diprioritaskan beli sepatu baru.
Mau rumahnya penuh debu terus? Mending sepatu direparasi saja dulu. Sapu lebih diutamakan karena memang dibutuhkan. Kira-kira begitu cara berpikirnya.
Suara.com - Baca juga artikel Duitpntar lainnya:
Tips Biar Gak Mengalami Tanggal Tua Males Buka Dompet