Sudirman dan Sofyan Ribut Soal Listrik, Rini: Nggak Kok

Senin, 25 Juli 2016 | 17:21 WIB
Sudirman dan Sofyan Ribut Soal Listrik, Rini: Nggak Kok
Menteri BUMN Rini Soemarno [suara.com/Dian Kusumo Hapsari]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beberapa waktu lalu, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Sudirman Said menyentil Direktur Utama PT. PLN (Persero) Sofyan Basir yang dinilai sering membangkang peraturan-peraturan yang diterbitkan oleh Kementerian ESDM dan hanya mengerjakan keuntungan dalam mengerjakan proyek kelistrikan nasional.

Menanggapi hal tersebut, Menteri BUMN Rini Soemarno mengatakan tidak ada perselisihan atau pertengkaran antara Sudirman Said dan Basir. Rini mengaku sudah menanyakan langsung kepada Sofyan.

"Nggak kok, nggak ada masalah. Pas ditanya dengan Pak Sofyan semua berjalan baik saja. ‎PLN bertanggungjawab untuk menyediakan listrik bagi masyarakat sebagai Persero," kata Rini saat ditemui di Kementerian BUMN, Jakarta Pusat, Senin (25/7/2016).

Rini mengatakan selama ini selalu memberikan pengawasan dan pembinaan kepada seluruh perusahaan di bawah naungan BUMN. Dia menjamin tidak ada masalah yang terjadi antara Kementerian ESDM dengan PLN.

"Saya ini tidak melihat adanya persoalan. Semua berjalan baik kok," kata dia.

Beberapa waktu lalu, Sudirman Said merasa kesal dengan Sofyan lantaran Sofyan dinilai tidak hadir dalam acara coffee morning yang dilaksanakan Kementerian ESDM. Salah satu agenda acaranya membahas sosialisasi Rencana Umum Penyediaan Tenaga Listrik tahun 2016-2025.

Sudirman menilai Sofyan terlalu banyak absen dalam acara sektor kelistrikan yang menjadi tanggung jawab PLN.

Menurut Sudirman acara coffee morning sangat penting bagi PLN untuk membicarakan program kelistrikan bersama pemangku kepentingan.

Sudirman pun menyampaikan pesan khusus kepada PLN. Poin pertama tentang ketenagalistrikan berupa landasan hukum dimulai dari pemerintah, BUMN, BUMD, koperasi, dan seterusnya jika semua pembangunan ketenagalistrikan tidak ingin mangkrak.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI