Menteri Susi Pimpin Operasi Pasar Ikan di Sarinah

Minggu, 26 Juni 2016 | 11:26 WIB
Menteri Susi Pimpin Operasi Pasar Ikan di Sarinah
Operasi pasar Kementerian Kelautan dan Perikanan [suara.com/Dian Kusumo Hapsari]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kementerian Kelautan dan Perikanan menyelenggarakan operasi pasar ikan di area parkir Sarinah, Jalan Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (26/6/2016), untuk membantu menjaga stabilitas harga serta pasokan ikan selama bulan puasa.

Operasi pasar yang dimulai pada pukul 07.00 WIB juga dihadiri oleh Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.

"Yang di Sarinah ini event puncaknya. Sebelumnya kami juga sudah menggelar di beberapa titik di DKI dan seleruh provinsi di Indonesia," kata Dirjen Penguatan Daya Saing Kementerian Kelautan dan Perikanan Nilanto Perbowo.

Nilanto menambahkan dalam operasi pasar, Kementerian Kelautan dan Perikanan menyediakan berbagai jenis ikan segar, mulai dari ikan kembung, tenggiri, layang, tongkol, bawal, sampai tuna sirip kuning.

Staf pemasaran Koperasi Perikanan Mina Rizki Abadi, Ambi, menambahkan untuk menyukseskan acara, dia dan rombongan membawa enam ton ikan yang terdiri dari berbagai jenis.

"Kami jual dengan harga cukup murah. Seperti Tuna, 1 ekor Rp10 ribu, Bawal, per 3 ekor Rp25 ribu," kata dia.

Operasi pasar ini menggandeng Badan Pemeriksaan Obat dan Makanan, Kementerian Kesehatan, Himpunan Kerukunan Tani Indonesia, dan Dharma Wanita Persatuan – Kementerian Kelautan dan Perikanan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI