Suara.com - Ketika Anda akan membeli sesuatu, maka Anda akan mempertimbangkan banyak hal sebelum akhirnya mengambil keputusan dalam pembelian tersebut. Hal ini juga berlaku dalam pembelian mobil, terutama yang dibeli dalam kondisi bekas.
Anda akan membutuhkan cara / metode khusus dalam melakukan hal tersebut, karena mobil bekas tentu akan membutuhkan penanganan yang berbeda dengan mobil baru.
Jika Anda membeli sebuah mobil bekas dari keluarga, kerabat ataupun teman anda, maka hal ini akan lebih mudah untuk dilakukan, karena setidaknya Anda telah melihat dan mengetahui kondisi mobil tersebut secara umum.
Namun akan sangat berbeda jika Anda membeli sebuah mobil bekas dari seseorang/dealer, maka Anda harus menyediakan waktu yang cukup untuk mencari tahu mengenai kondisi mobil tersebut dan hal ini tentus aja akan membutuhkan keahlian khusus.
Lakukan beberapa langkah di bawah ini saat Anda akan membeli sebuah mobil bekas secara kredit:
1.Tentukan Jenis dan Tipe Mobil yang Diinginkan
Hal pertama yang wajib untuk anda lakukan adalah mencari tahu dengan pasti mengenai jenis serta tipe mobil yang anda idam-idamkan. Dalam hal ini anda perlu mempartimbangkan beberapa hal, seperti:
- Fungsi atau penggunaan mobil tersebut bagi Anda, jika telah berkeluarga maka Anda harus mempertimbangkan manfaat maksimal yang dapat diberikan oleh mobil tersebut untuk Anda sekeluarga.
- Besaran biaya yang akan anda keluarkan untuk perawatan atau pemeliharaan rutinnya.
2. Pertimbangkan Biaya dan Lakukan Simulasi
Saat ini ada banyak lembaga keuangan yang memberikan layanan simulasi pembelian mobil secara online, maka anda dapat memanfaatkan fasilitas tersebut dalam pembelian mobil yang akan dilakukan. Selalu ingat bahwa pembelian mobil secara kredit akan mempengaruhi keuangan anda secara keseluruhan, karena hal ini akan menjadi pos pengeluaran tetap dalam keuangan Anda untuk jangka waktu yang cukup panjang.
3. Temukan Mobil Impian Anda