Cara Cerdas Memilih KTA

Angelina Donna Suara.Com
Senin, 20 Juni 2016 | 12:33 WIB
Cara Cerdas Memilih KTA
Ilustrasi: Kredit. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seiring perkembangan jaman yang memberikan banyak kemudahan, Kredit Tanpa Agunan (KTA) kini  sedang menjadi incaran banyak orang karena berbagai kemudahan dan besarnya plafon yang ditawarkan.

Banyak bank di Indonesia telah berinovasi untuk menawarkan KTA dengan kelebihannya masing-masing. Di antara sekian banyak bank yang menawarkan KTA seringkali membuat para calon nasabah kebingungan untuk memilih mana yang mempunyai banyak kelebihan dan program unggulan sekaligus mana yang paling sesuai dengan kebutuhan.

Para nasabah juga harus memperhitungkan berbagai macam hal untuk meminimalisir kemungkinan adanya kekurangan-kekurangan yang ditawarkan seperti biaya administrasi yang berlebih, bunga yang tinggi, denda yang banyak dan lain sebagainya. 

Untuk itu pada kesempatan kali ini kami akan membahas tuntas tentang cara cerdas memilih KTA seperti uraian di bawah ini.

1.Reputasi Bank Seharusnya Menjadi Prioritas Utama

Langkah pertama yang harus anda pelajari adalah mengunjungi bank yang anda minati. Kalaupun Anda didatangi oleh petugas bank di rumah anda, jangan langsung tergiur dengan promo yang diberikan, dan sebisa mungkin kunjungi bank tersebut terlebih dahulu agar anda bisa mempelajari apakah bank tersebut memiliki reputasi yang baik dan kredibel. Sempatkan berbicara kepada customer service untuk mendapatkan informasi lebih tentang KTA yang ditawarkan. Pastikan juga bagaimana pelayanan yang diberikan. Sesuai apa tidak produk yang ada di customer service dengan marketing yang ada di lapangan.

2. Pahami Semua Syarat dan Kebijakan yang Berlaku

Mulai dari sini anda harus jeli dan bersabar untuk benar-benar bisa mempelajari mana kelebihan dan kekurangan yang dimiliki bank tersebut dalam memberikan KTA. Untuk persyaratan hal ini mungkin tidak banyak perbedaan antara satu bank dengan bank yang lainnya, namun untuk masalah suku bunga bisa sangat berbeda. Pahami sistem bunga yang berlaku, apakah flat atau efektif, kemudian tanyakan juga apakah sistem bunga berlaku sepanjang tenor atau nanti akan berubah mengikuti kebijakan Sertifikat Bank Indonesia..

3. Pertimbangkan Untung Rugi Tenor Singkat dan Tenor Panjang

Mengenai tenor atau jangka waktu pinjaman kita semua sepakat bahwa semakin pendek tenor yang dipilih maka semakin ringan beban yang harus dibayarkan terutama beban bunga. Belum lagi kalau anda telat membayar, maka akan ada denda lagi yang harus Anda bayarkan. Oleh karena itu, jika anda cermat maka Anda akan memilih tenor sesingkat mungkin. Terkadang orang juga memilih tenor yang panjang karena besaran cicilan yang lebih rendah. Itu sangat masuk akal karena biasanya besaran cicilan juga disesuaikan dengan besaran pendapatan seseorang. Jika Anda terpaksa untuk mengambil tenor yang lebih lama untuk menyesuaikan dengan penghasilan maka tidak ada salahnya, namun Anda harus tetap teliti terhadap biaya-biaya yang lainnya. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI