Peci Sufi Buatan Cirebon Sudah Mendunia

Tomi Tresnady Suara.Com
Senin, 13 Juni 2016 | 06:40 WIB
Peci Sufi Buatan Cirebon Sudah Mendunia
Peci sufi buatan Cirebon, Jawa Barat. [Facebook]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Peci sufi buatan Cirebon, Jawa Barat yang selama ini terus diekspor ke Timur Tengah, sekarang sudah mendunia bersamaan datangnya permintaan dari banyak negara di berbagai benua.

Perajin peci sufi Cirebon, Cholil di Cirebon, Senin mengatakan untuk peci buatannya itu sudah banyak diminati oleh orang luar negeri, seperti Bahrain, Turki, Libanon, Filiphina dan yang lainnya.

"Untuk penjualannya sudah sampai luar negeri, meskipun saya membuatnya dengan cara manual dan tidak mempunyai pabrik," katanya saat ditemui di kediaman yang sekaligus tempat pembuatan peci sufi.

Peci itu mempunyai bentuk tinggi, tidak sama dengan peci pada umumnya di Indonesia, tinggi peci sufi itu mencapai 15 cm dan yang paling pendek adalah 8 cm.

Ia menuturkan untuk penjualannya sendiri melalui media sosial, karena media sosial sangat mendongkrak popularitas peci itu.

Seperti Instragram, facebook dan lain sebagainya, termasuk juga toko online seperti Bukalapak dengan pencarian dimesin pencari google, para calon pembeli bisa memesan dan melihat peci sufi Cirebon itu.

"Coba saja cari di ienternet dengan mengetik peci sufi Cirebon, maka akan langsung keluar peci sufi kami," tuturnya.

Untuk saat ini yaitu memasuki bulan Ramadhan yang sekaligus mendekati lebaran, pemesanan sudah ditutup, karena memang sudah banyak pesanan yang datang.

Ia menambahkan di bulan Ramadhan ini, pihaknya harus bekerja ekstra, karena ia belum mempunyai karyawan dan semua masih dikerjakan sendiri serta manual.

"Sudah saya tutup untuk pemesanannya, sekarang saja saya harus menyelesaikan minimal 15 peci setiap harinya," tambahnya. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI