Belanja Barang Ini Akan Membuat Anda Boros

Angelina Donna Suara.Com
Kamis, 26 Mei 2016 | 08:27 WIB
Belanja Barang Ini Akan Membuat Anda Boros
Ilustrasi (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

3.Berlangganan TV Kabel dan Majalah

Hampir semua hal yang ingin dibaca di majalah kini telah tersedia secara online dan gratis di internet. Jika berlangganan TV kabel untuk menonton bola atau film, sekarang sudah dapat ditonton dengan streaming gratis.

Sehingga kini orang dapat menonton tayangan langsung dari internet, bahkan hampir setiap acara yang pernah ditayangkan di televisi dapat ditonton kembali melalui internet. Kalaupun harus membayar, jasa internet lebih murah dibandingkan berlangganan TV kabel.

4.Membeli Buku

Inti dari buku adalah tulisan yang menyediakan nilai moral dan merepresentasikan hasil pemikiran penulisnya, sehingga pembaca harus memilih buku yang tepat setiap akan membeli. Jika ingin lebih hemat, pembaca dapat mengakses melalui internet, karena banyak e-book yang bisa diperoleh. Beberapa orang membeli buku karena ingin menunjukkan rak bukunya yang penuh berisi buku-buku bermutu.

5. Membeli Barang bermerek mahal

Tidak ada yang salah dengan menampilkan gaya hidup terbaik, namun jika menjadi korban merek ternama justru akan membuat semakin boros dan kehabisan uang. Bahkan membeli barang mahal dapat menyebabkan tekanan lebih besar dibandingkan kepuasan pribadi, karena perbandingan harga barang bermerek dan barang biasa sangat tinggi.

Banyak orang yang bangkrut gara-gara menomorsatukan gengsi untuk membeli barang-barang bermerek mahal. Memang tidak salah jika ingin membeli barang seperti ini, asalkan sudah mampu secara finansial.

6. Membeli Video game  

Sama seperti halnya buku, Anda juga tidak perlu membeli game sendiri. Sebagai gamer tentu Anda sudah mempunyai teman yang juga gamer. Buatlah kesepakatan dengan teman-teman sesama gamer mengenai game apa saja yang akan dibeli, kemudian Anda bisa saling pinjam satu sama lain. Tidak perlu menghabiskan uang untuk membeli game setiap kali ada game baru di pasaran. Selain itu, hindari juga bermain game dengan langganan bulanan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI