Data BPS Tunjukkan Upah Buruh April 2016 Naik di Beberapa Sektor

Adhitya Himawan Suara.Com
Selasa, 17 Mei 2016 | 09:00 WIB
Data BPS Tunjukkan Upah Buruh April 2016 Naik di Beberapa Sektor
Buruh tani sedang merontokan bulir padi saat panen. (Antara/Ampelsa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Badan Pusat Statistik (BPS) menyatakan upah nominal harian buruh tani nasional pada April 2016 naik sebesar 0,36 persen dibanding upah buruh tani Maret 2016, yaitu dari Rp47.559,00 menjadi Rp47.731,00 per hari. Upah riil mengalami kenaikan  sebesar  0,87  persen.

Sementara upah nominal harian buruh bangunan (tukang bukan mandor) pada April 2016 naik 0,09 persen dibanding upah Maret 2016, yaitu dari Rp81.481,00 menjadi Rp81.554,00 per hari. "Upah riil mengalami kenaikan sebesar  0,54 persen," kata Kepala BPS Suryamin dalam keterangan resmi, Senin (16/5/2016).

Adapun upah buruh potong rambut wanita per kepala pada April 2016 dibanding April 2015 naik 0,70 persen  yaitu dari Rp24.200,00 menjadi Rp24.369,00 per hari. Upah riil April 2016 dibanding Maret 2016 mengalami kenaikan sebesar  1,16 persen, yaitu dari Rp19.556,00 menjadi Rp19.782,00 per hari. 

Terakhir, upah pembantu rumah tangga perbulan, tercatat oleh BPS rata-rata upah nominal di April 2016 dibanding Maret 2016 mengalami kenaikan 0,24 persen dari Rp360.164,00 menjadi Rp361.029,00. Upah riil April 2016 dibanding Maret 2016 naik dari Rp291.042,00 menjadi Rp293.067,00. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI