Bank Muamalat Luncurkan Kartu Debit Berlogo Arsenal

Adhitya Himawan Suara.Com
Senin, 16 Mei 2016 | 06:55 WIB
Bank Muamalat Luncurkan Kartu Debit Berlogo Arsenal
Peluncuran kartu debit Bank Muamalat berlogo Arsenal di Jakarta, Minggu, (15/5/2016). [Suara.com/Adhitya Himawan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Bank Muamalat Indonesia (Muamalat) terus berupaya mengembangkan pertumbuhan bisnis yang sehat dan berkelanjutan. Salah satunya melalui peningkatan kerjasama tingkat internasional dengan Arsenal Football Club (FC) dengan meluncurkan co-branding kartu debit Bank Muamalat  berlogo Arsenal di Muamalat Tower, Jakarta, Minggu (15/5/2016). 

"Peluncuran co-branding kartu debit Bank Muamalat ini menegaskan komitmen perusahaan dalam menjadikan perbankan syariah sebagai pilihan utama bagi masyarakat," kata Direktur Retail dan Consumer Banking Bank Muamalat Purnomo B Soetadi dalam konferensi pers, Minggu (15/5/2016).

"Kami juga optimis melalui produk terbaru ini, kami dapat berkontribusi dalam peningkatan perekonomian Indonesia," ujar Purnomo.

Purnomo menambahkan kerjasama ini sejalan dengan metamorfosa Bank Muamalat untuk menjadi bank yang modern dan profesional. "Kami menyasar kalangan muda, penggemar sepak bola, khususnya pecinta Arsenal melalui kartu debit ini,"sebutnya.

Saat ini jumlah kartu debit Bank Muamalat yang beredar di Indonesia telah mencapai 4 juta kartu. Melalui kerjasama produk baru ini, Bank Muamalat menargetkan akan ada penambahkan 35 ribu pemegang kartu debit Bank Muamalat. "Ini juga demi mendukung gerakan memaksimalkan penggunaan transaksi non tunai," tambahnya.

Menurut temuan Moody Analitycs yang ditugaskan oleh Visa pada 2016, peningkatan pembayaran elektronik termasuk kartu debit, kartu kredit, kartu prabayar memberikan kontribusi yang besar terhadap produk domestik bruto (PDB) sebesar 296 miliar Dolar Amerika Serikat (AS). Nilai ini merupakan kontribusi pembayaran elektronik pada PDB di 70 negara, termasuk Indonesia, sambil meningkatkan konsumsi rumah tangga dan jasa dengan rata-rata sebesar 0,18 persen. 

"Melalui peluncuran kartu debit ini, kami berharap nasabah muda bisa turut andil dalam menumbuhkan ekonomi Indonesia," kata Presiden Direktur PT Visa Worldwide Indonesia Ellyana Fuad yang juga hadir dalam kesempatan yang sama.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI