Berbagai upaya telah dilakukan pemerintah untuk mengembangkan industri pariwisata Indonesia. Salah satu caranya adalah dengan mempermudah izin wisatawan asing untuk mengakses destinasi wisata Indonesia.
"Kita kasih izin supaya orang berkunjung di indonesia mudah dan wisatawan meningkat dengan cepat," kata Menko Kemaritiman dan Sumber Daya, Rizal Ramli, usai mengikuti acara Fun Walk For Wonderful Toba, di area Monas, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Minggu (15/5/2016).
Rizal juga mengatakan akan mengizinkan kapal asing jenis cruise dan yacht masuk ke Indonesia, katanya, agar wisatawan semakin meningkat.
"Kita akan permudah izin untuk kapal cruise dan yacht supaya makin banyak orang datang ke Indonesia," ujar Rizal menambahkan.
Sementara itu, kata Rizal, selain pulau Bali, akan ada 10 destinasi wisata akan menjadi prioritas pemerintah. Salah satunya yaitu Danau Toba.
"Kemudian kita pilih 10 tujuan wisata utama diluar Bali yg akan kita kembangkan, pertama Danau Toba karena danaunya memang indah," tutur Rizal.