Suara.com - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution, hari ini, memanggil para menteri bidang ekonomi untuk rapat koordinasi menyangkut ketersediaan pangan menjelang hari raya Idul Fitri. Rapat berlangsung di kantor Kemenko Perekonomian, Lapangan Banteng, Jakarta Pusat.
Rapat berlangsung selama tiga jam. Usai rapat, Menteri Badan Usaha Milik Negara Rini Soemarno mengatakan pembahasan tadi menyangkut arahan Presiden Joko Widodo agar harga kebutuhan bahan pokok, seperti bawang, daging dan beras dapat diturunkan menjelang Lebaran, mengingat sekarang sudah mulai naik terus.
"Ya tadi bahas arahan Pak Presiden. Kan minta harga bawang diturunkan, soalnya harga naik terus. Makanya kita sedang koordinasikan ini. Tapi penurunan ini juga jangan sampai merugikan petani," kata Rini.
Selain itu, kata Rini, besok Kementerian Perdagangan dan Kementerian Pertanian akan turun ke lapangan untuk mengecek perkembangan harga kebutuhan bahan pokok dan pasokannya.
"Jadi rapat dilanjutkan senin kalau sudah ada tinjauan ke lapangannya. Bulog juga akan turun untuk memantau," katanya.
Rapat dihadiri Kementerian Perdagangan, Kementerian Pertanian, Perum Bulog, Kementerian BUMN dan Badan Pusat Statistik.