Masih Bergantung Komoditi, Ekspor Indonesia Sulit Melejit

Adhitya Himawan Suara.Com
Minggu, 07 Februari 2016 | 17:21 WIB
Masih Bergantung Komoditi, Ekspor Indonesia Sulit Melejit
Petugas melakukan pengecekan terhadap mobil yang akan diekspor ke beberapa negara di kawasan Asia di terminal car Pelindo, Tanjung Priok, Jakarta, Selasa (28/7). [Suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ekonom Bank CIMB Niaga Winang Budoyo mengakui Indonesia memiliki peluang pertumbuhan ekonomi yang lebih baik di 2016 dibanding tahun lalu. Namun ia mengakui pertumbuhan ekspor Indonesia tetap tidak akan terlalu signifikan.

"Karena sampai saat ini ekspor kita masih bergantung kepada komoditi. Walaupun memang ada usaha dari pemerintah untuk mendorong pertumbuhan industri pengolahan atau manufaktur, tapi saya kira ini masih butuh waktu," kata Winang saat dihubungi Suara.com, Minggu (7/2/2016).

Penyebab utama sulitnya ekspor Indonesia tumbuh tinggi tak lain dari kondisi ekonomi global yang sedang lesu. Praktis lesunya perekonomian banyak negara membuat permintaan akan komoditi Indonesia menjadi merosot. "Jadi kalaupun ada peluang tetap tumbuh, saya kira tidak akan terlalu tinggi," tutur Winang.

Mengacu data Badan Pusat Statistik (BPS), nilai ekspor Indonesia Desember 2015 mencapai 11,89 miliar Dolar Amerika Serikat (AS) atau meningkat 6,98 persen dibanding ekspor November 2015. Sementara dibanding Desember 2014 menurun 17,66 persen.

Secara kumulatif nilai ekspor Indonesia Januari-Desember 2015 mencapai 150,25 miliar Dolar AS atau menurun 14,62 persen dibanding periode yang sama tahun 2014, demikian juga ekspor nonmigas mencapai US$131,70 miliar atau menurun 9,77 persen.

Dilihat dari persentasenya, eskpor migas hanya 12,35 persen dari total eskpor Indonesia sepanjang 2015 atau senilai 18,55 miliar Dolar AS. Sementara ekspor nonmigas mendominasi dengan 87,65 persen dari total ekspor Indonesia sepanjang 2015 atau senilai 131,70 miliar Dolar AS.

Dari jumlah ekspor nonmigas tersebut, terbanyak dikuasai industri pengolahan 70,97 persen dari total ekspor nonmigas atau 106,63 miliar Dolar AS. Disusul industri pertambangan dengan 12,93 persen dari total eskpor nonmigas atau 19,43 miliar Dolar AS. Terakhir industri pertanian dengan 3,75 persen dari total eskpor nonmigas atau 5,62 miliar Dolar AS.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI