Suara.com - Harga gas elpiji yang tidak murah tentu memberatkan sebagian keluarga di Indonesia. Menggunakan gas elpiji dengan bijaksana menjadi solusi untuk menekan pengeluaran dapur akibat pemborosan gas saat memasak.
Anda bisa meminimalisir pengeluaran pembelian gas elpiji dengan menghematnya. Bagaimana caranya? Berikut ini ada tiga tips hemat memakai kompor gas di rumah!
1.Perhatikan proses memasak Anda
Misalnya, saat Anda merebus makanan dengan menggunakan panci, sebaiknya Anda menutup panci tersebut atau tidak membiarkan pancinya terbuka agar panasnya tidak menghilang. Jika panasnya terbuang, maka akan berdampak pada pemborosan gas untuk menghasilkan api, karena makanan tersebut akan lama matangnya.
2. Perhatikan nyala api saat sedang memasak
Volume api jangan terlalu besar melebihi kapasitas permukaan sisi bawah wadah memasak karena membuat gas terpakai berlebihan. Api yang terlalu besar juga membuat makanan menjadi kurang enak karena tidak matang secara merata.
3. Pilih wajan atau panci yang tepat
Gunakan wadah memasak (wajan atau panci) berukuran yang pas, yakni diameternya lebih besar daripada mulut kompor.
4. Matikan kompor saat masakan hampir matang
Matikan kompor gas beberapa saat sebelum masakan benar-benar matang. Biarkan sisa panas pada permukaan wadah memasak Anda yang terus melanjutkan proses pematangan. Dengan demikian, Anda bisa sedikit menghemat pemakaian gas.
Published by Rumahku.com |