4 Bank BUMN Salurkan Dana APBN 2016

Adhitya Himawan Suara.Com
Kamis, 17 Desember 2015 | 18:57 WIB
4 Bank BUMN Salurkan Dana APBN 2016
Direktur Utama BRI Asmawi Syam [Bank Rakyat Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pada hari Kamis (17/12/2015), bertempat di Gedung Eks.MA Kementerian Keuangan RI, Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4 Jakarta Pusat, telah dilaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerjasama Penyaluran Dana APBN Melalui Bank Umum Dalam Rangka Implementasi Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara (SPAN) antara Dirjen Perbendaharaan ‘Marwanto Hardjowiryono’ dengan Dirut 4 Bank BUMN. Dari pihak BRI penandatanganan dilakukan langsung oleh Asmawi Syam Direktur Utama BRI.

BRI sebagai salah satu BO I (Bank Operasional I) penyalur dana APBN sangat mendukung upaya pencapaian visi Ditjen Perbendaharaan Kemenkeu untuk menjadi pengelola Perbendaharaan Negara yang unggul, dengan mengimplementasikan SPAN sejak 2 Januari 2014 yang ditunjang dengan kecanggihan teknologi yang dapat menjalankan penyaluran dana APBN, baik Gaji maupun Non Gaji, secara cepat, tepat, dan akurat ke seluruh penerima yang tersebar di seluruh nusantara.

Selama tahun 2015, BRI telah menyalurkan dana APBN sebanyak 20.502.348 transaksi dengan total nominal lebih dari Rp. 475 Triliun. "Untuk memastikan penyaluran APBN melalui SPAN ini diterima oleh penerima yang berhak, BRI telah menyiapkan teknologi yang mutakhir dan SDM handal yang tersebar di lebih dari 10.500 unit kerja seluruh Indonesia, beberapa diantaranya bermitra dengan KPPN (Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara)," kata Asmawi Syam dalam keterangan resmi, Kamis (17/12/2015)

Mengingat cakupan wilayah operasional SPAN sangat luas dan dalam rangka mendorong efisiensi pelaksanaannya, BRI terus meningkatkan langkah-langkah penyempurnaan guna memberikan pelayanan lebih baik untuk mendukung perwujudan pengelolaan keuangan negara yang profesional, terbuka, dan bertanggung jawab.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI