Tips Mencegah Air Got Meluap Saat Hujan

Angelina Donna Suara.Com
Kamis, 10 Desember 2015 | 07:08 WIB
Tips Mencegah Air Got Meluap Saat Hujan
Ilustrasi (flickr/rumahku)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Musim penghujan telah tiba. Banjir pun mengancam akan terjadi di sejumlah tempat. Namun terkadang, salah satu penyebab banjir adalah saluran air got yang tersumbat. Bila got mampet, maka air hujan yang jatuh ke dalam got tidak bisa mengalir dengan baik sehingga airnya meluap.

Saluran air got yang mampet akan menyebabkan genangan air di sekitarnya, bahkan bisa masuk ke dalam rumah Anda. Untuk itu, Anda perlu melakukan beberapa tindakan pencegahan agar got tidak meluap saat hujan.

Berikut ini simak tips mencegah air got meluap saat hujan :
- Jangan membuang benda apapun ke dalam got karena bisa menghambar aliran air.
- Pasang got grill, yakni penutup saluran got yang berupa kisi-kisi besi. Hal ini dimaksudkan untuk mencegah sampah yang dibuang sembarangan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab.
- Penutup got grill juga membuat saluran got tampak lebih rapi dan menarik, serta memudahkan Anda membuka dan menutupnya saat akan membersihkannya.
- Tindakan membersihkan got di depan rumah akan menjadi percuma jika tetangga Anda tidak ikut terlibat membersihkan got di depan rumah mereka. Karena jika got di rumah tetangga tersumbat, maka genangan air bisa sampai ke rumah Anda. Untuk itu, ajaklah orang-orang yang tinggal di lingkungan Anda untuk menjaga kebersihan got bersama-sama.

Published by

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI