Suara.com - Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Hulu Minyak dan Gas Amien Sunaryadi memprediksikan realistis lifting minyak dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan 2015 sebesar 825 ribu MBOPD akan tercapai
"Sekarang kan sudah mencapai 77,7 MBOPD atau sekitar 94,3 persen sampai 27 November. Diperkirakan akan tercapai. Tapi lihat saja nanti, kalau nggak tercapai melesetnya nggak akan jauh nanti kalau di Desember 2015," kata Amien saat ditemui usai rapat dengar pendapat dengan Komisi VII di gedung DPR, Senin (30/11/2015).
Ia menjelaskan jika target realisasi lifting minyak meleset, berarti karena puncak produksi di Lapangan Banyu Urip, Jawa Timur, menurun.
"Kemarin di Banyu Urip sempat ada masalah, makanya produksinya tertunda 1,5 bulan. Jadi puncak produksinya mungkin baru akhir November 2015," katanya.
Selain itu, untuk lifting gas saat ini sudah mencapai 96,5 persen dari target realisasi lifting gas dalam APBN Perubahan 2015 sebesar 6,835 ribu MMSCFD.
"Sekarang gas ini produksinya sudah 6.597 MMSFD. Jadi masih berjalan sampai saat ini," kata dia.