Apa Kabar Merpati Air?

Senin, 26 Oktober 2015 | 16:21 WIB
Apa Kabar Merpati Air?
Logo Merpati Airlines
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Maskapai Merpati Air di bawah PT Merpati Nusantara Airlines (MNA) sudah berenti beroperasi karena banyak terbebani utang. Sekarang Merpati mulai berbenah.

Deputi Bidang Restrukturisasi dan Pengembangan Usaha BUMN Aloysius K Ro mengatakan tahap pertama berbenah adalah membayar utang karyawan. Gaji karyawan perusahaan milik Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini tidak dibayar hampir 2 tahun.

"Jadi kalau yang Merpati prioritas utamanya stop bleeding sambil kita menata kembali aset-aset tetap dioptimalkan karena ada panja aset. Jadi salah satunya kita selesaikan pembayaran hak-hak karyawan kayak gaji karyawannya," kata Aloysius saat ditemui di kantor BUMN, Senin (26/10/2015).

Pembayaran hak-hak karyawan, lanjut dia, juga akan dilakukan kepada PT Leces dan PT Iglas yang sudah berhenti beroperasi sejak 2014 silam. Selain itu, ia menjelaskan, meski ada beberapa perusahaan yang memiliki kinerja keuangan yang tidak memuaskan.

Ada empat perusahaan yang menunjukan kinerja keuangannya mulai positif, yakni PT Taruna Virta Prakasya (Persero), PT Nindya Karya (Persero), dan PT Djakarta Llyod (Persero).

"Ini karena PLN, terima kasih PLN karena kasih jasa angkut batu bara Djakarta Lylod jadi membaik," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI