Tempat Terbaik Memasang Gorden di Rumah

Angelina Donna Suara.Com
Kamis, 15 Oktober 2015 | 06:57 WIB
Tempat Terbaik Memasang Gorden di Rumah
Ilustrasi (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Memiliki banyak jendela di rumah berarti memberikan kesempatan bagi Anda untuk mendesain rumah dengan lebih lagi. Anda bisa menerapkan eksplorasi pada interior rumah yang diterapkan pada gorden.

Penggunaan gorden kini semakin digemari mengingat tampilan gorden yang kian menarik. Motif-motif nya pun kian menjadi alasan mengapa kehadiran gorden kerap menjadi incaran para penikmat interior.

Tak selalu berfungsi sebagai pelindung dari paparan sinar matahari ataupun debu di ruangan, namun kini gorden menjadi bagian dari penghias ruangan di rumah. Bahkan gorden pun tak hanya dijadikan sebagai pelindung dari panasnya sinar matahari di jendela, melainkan juga digunakan pada area lainnya. Dimana sajakah area tersebut?

1. Ruang Tamu
Ruangan ini bisa menjadi solusi terbaru penggunaan gorden di rumah. Dengan menempatkan gorden di ruangan ini berarti bisa menjadi penghias di ruangan. Anda dapat memilih gorden dengan warna yang senada dengan tema ruangan untuk menjadikan gorden sebagai pemikat mata.

2. Pintu
Taukah Anda jika tak hanya di jendela, gorden juga baik untuk diletakkan di pintu? Anda bisa memilih gorden dengan bahan ringan dan tanpa motif guna memberikan kesan romantis di ruangan yang terdapat pintu. Saat angin berhembus, gorden akan bergerak dan tampil cantik.

3. Ruang Makan
Pada ruangan ini gorden berfungsi sebagai penghalang antara ruang makan dengan ruangan di dekatnya. Gunakanlah warna yang cerah guna memberikan semangat makan Anda.

4. Outdoor
Gorden tak hanya dapat digunakan pada area dalam rumah namun juga bisa pada area luar rumah. Hal ini dapat dilakukan sebagai penghalau teriknya sinar matahari di area ruang keluarga outdoor Anda.

Published by

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI