Harga Minyak Dunia Turun Hampir 3 Dolar AS

Selasa, 13 Oktober 2015 | 04:55 WIB
Harga Minyak Dunia Turun Hampir 3 Dolar AS
Perkembangan harga minyak dunia. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Harga minyak global turun tajam, Selasa (13/10/2015) pagi. Ini karena adanya kekhawatiran tentang pasokan berlebihan dan aksi ambil untung.

Patokan AS, minyak mentah light sweet atau West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman November anjlok 2,53 dolar AS menjadi ditutup pada 47,10 dolar AS per barel di New York Mercantile Exchange. Sementara untuk patokan Eropa, minyak mentah Brent untuk pengiriman November merosot 2,79 dolar AS menjadi menetap di 49,86 dolar AS per barel di London.

Harga minyak sudah terangkat pada pagi hari karena laporan Organisasi Negara-negara Pengekspor Minyak (OPEC) menunjukkan pengurangan lebih dalam di produksi minyak non-OPEC. Faktor-faktor itu mulai menunjukkan tanda-tanda pengurangan.

Namun harga minyak segera berubah negatif. Penurunan sebagian disebabkan aksi ambil untung setelah harga minyak mentah AS melonjak sembilan persen pada pekan lalu. Analis juga masih melihat banyak bukti kelebihan pasokan minyak global akan bertahan.

analis di Citi Futures, Tim Evans mengatakan produksi minyak OPEC tetap jauh di atas kebutuhan yang diharapkan. Kartel memproduksi 31,57 juta barel per hari pada September. Ini naik 109.000 barel per hari dari bulan sebelumnya.

"Para menteri minyak OPEC dan spekulatif bergairah (bullish) sama-sama dapat mendukung sentimen pasar dengan pembicaraan senang tentang pasar yang tampaknya telah mencapai posisi terendahnya, tapi kami melihat prospek 12 bulan lainnya dari kenaikan persediaan sebagai risiko penurunan berkelanjutan untuk harga," kata Evans.(AFP/Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI