Presiden Cina: Tak Ada Dasar Lanjutkan Depresiasi Yuan

Selasa, 22 September 2015 | 15:23 WIB
Presiden Cina: Tak Ada Dasar Lanjutkan Depresiasi Yuan
Presiden Cina, Xi Jinping. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Cina, Xi Jinping memastikan negaranya tidak akan kembali menurunkan nilai mata uang yuan terhadap dolar Amerika Serikat. Sebab tidak ada alasan untuk menurunkan nilai yuan kembali.

Hal itu dikatakan Xi dalam wawancara dengan Wall Street Journal, Selasa (22/9/2015). Xi mengatakan negaranya akan mendorong reformasi berbasis pasar mata uang. Cina juga menargetkan membuat yuan convertible.

Xi menjelaskan pascadevaluasi yuan, para pejabat Cina berusaha meyakinkan pasar global untuk tidak gelisah. Sebab bulan lalu investor lokal Cina terguncang atas kebijakan Cina itu.

"Reformasi rezim pembentukan nilai tukar yuan akan terus ke arah operasi pasar," katanya seperti dikutip Reuters.

Xi juga meyakinkan cadangan devisa negaranya masih membaik. Bahkan dia mengklaim cadangan devisa Cina sudah dikelola dan dalam keadaan moderat.

"Itu sangat normal bahwa cadangan devisa China dapat meningkat atau menurun, dan tidak perlu bereaksi berlebihan untuk itu," katanya.

Sejak devaluasi yuan, Cina telah bergegas menjaga yuan stabil. Saat ini cadangan devisa Cina dinilai 3.99 triliun dolar AS. (Reuters)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI