Suara.com - Badan Anggaran DPR rapat kerja dengan sejumlah menteri di bawah koordinasi Kementerian Koordinator Bidang Pemberdayaan Manusia dan Pembangunan Puan di gedung DPR, Selasa (8/9/2015) mulai sekitar pukul 10.30 WIB.
Berdasarkan pantauan Suara.com, menteri yang hadir adalah Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohanna Yambise, Menteri Kesehatan Nila F. Moeloek, Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa, Kepala Bappenas Sofyan Djalil, Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, dan Wakil Menteri Keuangan Madriasmo.
Rapat kerja membahas Rancangan Pendapatan dan Belanja Negara 2016.
Ketua Banggar DPR Ahmadi Noorsupit berharap koordinasi antar kementerian yang menjadi lebih baik dan efeknya dapat dirasakan pada tahun anggaran 2016.
"Diharapkan dengan adanya rapat ini koordinasi dari Kementerian PMK dengan kementerian di bawahnya dapat berjalan lebih baik di tahun anggaran 2016," katanya.
Noorsupit menilai hingga saat ini kualitas pertumbuhan di Indonesia kurang baik lantaran pertumbuhan yang masih terfokuskan pada sisi konsumsi.
Ia juga mengkritisi penyerapan anggaran desa masih belum maksimal hingga saat ini.
"Saat ini dengan penyerapan yang kecil, belum terlihat maksimal dampaknya. Harusnya bisa segera cair agar pelaksanaannya dapat berjalan dengan baik dan hasilnya juga dapat terlihat," kata dia.
Oleh sebab itu, Banggar DPR mendorong beberapa kementerian yang penyerapan anggarannya masih minim untuk segera merealisasikan anggaran semaksimal mungkin.