DPR Minta Jokowi Segera Tangani Dampak Kenaikan Dolar

Kamis, 27 Agustus 2015 | 11:29 WIB
DPR Minta Jokowi Segera Tangani Dampak Kenaikan Dolar
Presiden Joko Widodo didampingi pimpinan DPR Fadli Zon di DPR, Senin, (6/4). [suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Ketua DPR Fadli Zon mendesak Presiden Joko Widodo (Jokowi) harus bisa menekan dampak pelemahan mata uang rupiah terhadap dolar AS yang terus merosot.

"Ini kita memerlukan suatu leadership dalam (menangani) krisis itu. Leadership itu ada di presiden sendiri karena jika kita mengerti dan memahami situasi sekarang perlu ada leadership," kata Fadli di gedung DPR, Kamis (27/8/2015).

Dia menilai, Jokowi sebagai kepala negara harus bisa menjamin para investor, baik investor dalam negeri maupun asing untuk bisa menanamkan modalnya agar kondisi perekonomian di tanah air tetap berjalan.

"Karena leadership menimbulkan trust, kepercayaan. Kalau tidak ada, itu nanti investor dan pihak dari luar maupun dari dalam itu sulit mempercayai lagi apa yang dikatakan," katanya.

Nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta, Kamis (27/8/2015) pagi tadi melemah tipis sebesar tujuh poin menjadi Rp14.140. Posisi sebelumnya sebesar Rp14.133 per dolar AS.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI