Suara.com - Harga daging sapi di beberapa pasar tradisional perlahan-lahan mulai mengalami penurunan setelah masa libur Lebaran 2015 usai.
Berdasarkan pantauan suara.com di Pasar Senen, Jakarta Pusat, harga daging sapi mengalami penurunan sekitar Rp20-Rp25 ribu per kilogramnya menjadi Rp115-Rp120 ribu per kilogram dari sebelumnya Rp140 ribu perkilogram.
Mulyadi salah satu pedagang daging sapi di Pasar Senen mengatakan, penurunan terjadi sejak H+3 pasca Lebaran secara perlahan.
"Mulai turun itu sejak H+3 Lebaran kemarin. Harganya mulai turun mbak pelan-pelan. Sekarang udah di Rp115 sampai Rp120 ribu perkilogramnya, udah mulai normal," kata Mulyadi kepada suara.com, Sabtu (25/7/2015).
Tak hanya daging sapi, penurunan harga komoditas juga terjadi pada cabai, bawang merah dan bawang putih.
Ningsih, pedagang kebutuhan bahan pokok di Pasar Senen mengatakan, untuk harga cabai merah kriting saat Lebaran tembus Rp45 ribu per kilogramnya, kini menjadi Rp20 ribu per kilogramnya.
"Udah kok udah turun ini. Sekarang Rp20 ribu per kilogramnya. Sudah mulai turun sekarang," katanya.
Meski sejumlah harga mengalami penurunan, namun menurut para pedagang kondisi penjualan pasca Lebaran belum pulih. Hal tersebut lantaran masih banyaj warga yang merayakan mudik Lebaran di kampung halamannya.
“Masih sepi, pembelinya masih banyak di kampung kan. Paling mulai selasa besok udah rame," kata Ningsih.