Pertamina Pastikan Uji Pasar Petralite Digelar Pekan Ini

Rabu, 22 Juli 2015 | 11:53 WIB
Pertamina Pastikan Uji Pasar Petralite Digelar Pekan Ini
SPBU Pertamina di kawasan Kuningan, Jakarta, Jumat (2/1). [suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Vice President for Corporate Communication PT Pertamina (Persero) Wianda Pusponegoro memastikan peluncuran uji pasar petralite akan dilaksanakan pekan ini.

"Uji coba kita harapkan tak terlalu jauh dari pekan ini, pada saat ini sedang dilakukan pengisian di beberapa tangki timbun yang ada di SPBU supaya pada saat kita lakukan uji pasar semua petralite sudah siap," kata Wianda saat ditemui di sela-sela acara halal bi halal di kantor Pusat Pertamina, Jakarta Pusat, Rabu (22/7/2015).

Menurutnya, nantinya uji pasar petralite akan digelar di 103 SPBU di tiga kota di Indonesia yang rinciannya yakni 44 SPBU di Jakarta, 30 SPBU di Surabaya dan selebihnya akan dilaksanakan di beberapa SPBU di Bandung.

"Uji pasar ini kita lihat di 103 SPBU nanti itu akan ada di Jakarta, Surabaya dan Bandung nanti akan kita lihat respon masyarakat kalau responnya baik akan kita tingkatkan volumenya menjadi lebih besar," katanya.

Dikatakan Wianda, nantinya pada proses uji pasar ini, pihaknya akan menyiapkan delapan ton pertalite di setiap SPBU.

"Satu SPBU kita siapkan 8 ton karena itu kan satu kompartemen dalam mobil tangki, kita harap masyarakat tidak serta merta bisa isi sebanyak mungkin, kalau motor mungkin 3 liter, kalau mobil 10 liter sampai 20 liter. nah itu untuk pengenalan saja," kata Wianda.

Meski demikian, Wianda belum bisa membocorkan mengenai harga dari produk baru bahan bakar tersebut. Harga pertalite, kata dia, akan diumumkan pada saat uji pasar.

"Harga tentunya nanti akan kita umumkan saat uji pasar, karna ini kan produk baru jadi kita ingin masyarakat ketahui kualitasnya yang pasti harga di atas premium dan di bawah pertamax," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI