Bulog Klaim Pasokan Beras Aman Hingga Enam Bulan

Selasa, 23 Juni 2015 | 15:05 WIB
Bulog Klaim Pasokan Beras Aman Hingga Enam Bulan
Aktivitas pedagang beras di pasar Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Rabu (13/5/2015). [Suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Direktur Pelayanan Publik Bulog Wahyu Suparyono menjamin pasokan beras selama bulan Ramadan aman. Dia bahkan menjamin stok beras cukup hingga enam bulan ke depan.

“Saat ini pengadaan dalam negeri masih berlanjut rata-rata 25 ribu ton per hari. Dengan pengadaan ini diharapkan stok terus bertambah. Di bulan Juni-Juli 2015 diperkirakan pengadaannya akan bertambah sekitar 2 juta ton. Jadi masyarakat tidak perlu khawatir,” kata Wahyu saat ditemui di kantor Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Selasa (23/6/2015).

Wahyu juga menegaskan bahwa pihaknya tidak akan melakukan impor beras dalam beberapa waktu dekat ini. Pasalnya, stok beras pada saat ini adalah 1,4 juta ton dan bisa digunakan untuk enam bulan ke depan.

Wahyu mengaku sampai saat ini Bulog masih memfokuskan pengadaan dalam negeri dengan mendayagunakan petani tanpa mengandalkan impor.

“Belum ada opsi itu (impor), jadi fokus pengadaan dalam negeri dengan mendayagunakan petani kita. Ketahanan pangan harus dari dalam negeri karena itu jati diri bangsa. (Beras) dari petani cukup,” jelasnya.

Di dalam negeri sendiri, lanjut Wahyu, terdapat beberapa wilayah yang menyumbang stok beras di gudang Bulog yakni Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, Sulawesi Selatan, Nusa Tenggara Barat, Sumatera Selatan, Lampung.

“Jadi opsi impor itu belum ada. Kita akan usahakan terus menerus menyerap beras secara maksimal agar dapat mencukupi kebutuhan masyarakat dalam beberapa bulan ke depan,” tegasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI