Bulog: Stok Beras Dipastikan Aman Dalam Enam Bulan ke Depan

Senin, 01 Juni 2015 | 14:37 WIB
Bulog: Stok Beras Dipastikan Aman Dalam Enam Bulan ke Depan
Suasana para pedagang beras di Pasar Beras Cipinang, Jakarta, Jumat (20/2). [suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perum Badan Urusan Logistik mengklaim jelang bulan puasa dan Hari Raya Idul Fitri stok beras dipastikan aman. Pasalnya, menurut Direktur Pelayanan Publik Perum Bulog Lely Pelitasari, hingga saat ini stok beras yang diserap oleh Bulog sudah mencapai 1,2 juta ton yang diperkirakan cukup hingga enam bulan ke depan.

"Insya Allah aman untuk bulan puasa sampai Lebaran, Insya Allah aman. Tentunya untuk kebutuhan rutin yang menjadi tugas Bulog untuk raskin dan jaga-jaga. Jadi aman hampir enam bulan ke depan," kata Lely saat ditemui dalam diskusi Pangan Kita di Jakarta, Senin (1/6/2015).

Lely mengungkapkan stok cadangan beras dan gabah kering bakal cukup hingga akhir tahun. Jika terjadi bencana alam, cadangan pangan, khususnya beras, dipastikan aman. 

"Mudah-mudahan, kita harapkan. Kalau dari pengalaman selama ini. Kekuatan lima bulan ini cukup lah. Kalau pun ada percepatan satu bulan ini. Berarti percepatan satu kali, masih ada empat bulan ke depan," katanya.

Lely mengimbau kepada masyarakat agar tidak kebingungan atau ketakutan jika pada saat bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri akan kekurangan beras atau terjadi lonjakan harga. Pasalnya, sampai saat ini Bulog masih terus melakukan pembelian gabah atau beras petani yang akan terus menambah stok beras yang mampu mencukupi beras dalam negeri.

"Kita pastikan pasokan beras akan aman, masyarakat tidak perlu ketakutan. Soalnya kita juga masih melakukan pembelian. Kita harapkan produksi semester kedua atau panen kedua ini, jauh lebih baik. Sehingga kita bisa menyerap lebih banyak," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI